Detail Laporan TA : SINTYA HAULA HAKIKAH

SINTYA HAULA HAKIKAH (2019) RANCANG BANGUN SISTEM REFRIGERASI PENGKONDISIAN AIR UNTUK BUDIDAYA LOBSTER Tugas Akhir, Teknik Pendingin & Tata Udara
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Pada budidaya lobster air tawar yang baik kualitas air suhunya berkisar 21°C sampai 28°C. Dalam menjaga temperatur air pada budidaya lobster dibutuhkan sebuah alat untuk mengkondisikan temperatur air tersebut oleh karena itu pada penelitian ini akan memanfaatkan sistem refrigerasi sebagai pengkondisian temperatur tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana menghitung beban dan merancang sistem untuk pengkondisian air budidaya lobster. Mengetahui performansi mesin dari penerapan sistem refrigerasi untuk pengkondisian air pada budidaya lobster. sertamengetahui waktu yang dibutuhkan untuk bisa mencapai temperatur set point yakni 21°C. Metode yang dilakukan yakni mulai dari perancangan sistem, pemilihan alat dan bahan, dan pengujian sistem. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan, didapatkan nilai beban pendinginan sebesar 381,7 watt, untuk nilai COP aktual didapatkan nilai sebesar 6.7. Nilai COP carnot didapatkan sebesar 8.0. Nilai efesiensi pada sistem didapatkan sebesar 83%. Dan waktu pendinginan hanya memerlukan waktu 45 menit untuk mencapai temperatur rancangan. Kata kunci : Lobster, Cooling Load, COP, Efisiensi, Refrigerasi

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Pendingin dan Tata Udara
Mahasiswa :  SINTYA HAULA HAKIKAH
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Wardika, S.ST.,M.Eng |  AA Setiawan, ST.,MT 
Jurusan :  Teknik Pendingin & Tata Udara
Angkatan :  2019
Tanggal Penerbit :  06 September 2022 12:44
Url :  -
KEMBALI