Detail Laporan TA : Nabilah Dwi Ayuningtyas

Nabilah Dwi Ayuningtyas (2019) ASUHAN KEPERAWATAN MEDIKAL BEDAH PADA NY. K DENGAN PENYAKIT PARU OBSTRUKTIF KRONIS DI RUANG CENGKIR 2 RSUD INDRAMAYU Tugas Akhir, Teknik Informatika
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Penyakit Paru Obstruktif Kronis (PPOK) merupakan suatu keadaan yang penderitanya mengalami sesak napas ditandai dengan adanya peradangan pada paru-paru yang berkembang dalam jangka panjang. Penyakit ini merupakan salah satu eksaserbasi periodik, sering kali berkaitan dengan infeksi pernapasan, dengan peningkatan gejala dispnea dan produksi sputum. Tujuan penulisan ini adalah untuk memberikan asuhan keperawatan pada pasien yang mengalami PPOK dengan masalah prioritas bersihan jalan nafas tidak efektif berhubungan dengan peningkatan produksi sputum, Tugas Akhir ini berjudul “Asuhan Keperawatan Medikal Bedah pada Ny. K di ruang Cengkir 2 RSUD Indramayu”. Tujuan dari penulisan ini adalah mampu memahami Penyakit Paru Obstruktif Kronis dan mampu melaksanakan asuhan keperawatan secara langsung dan komprehensif mencakup aspek bio, psiko, sosial, spiritual dengan pendekatan proses keperawatan meliputi pengkajian, diagnosis, perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi. Tugas Akhir ini merupakan laporan asuhan keperawatan yang telah dilaksanakan dengan menggunakan deskriptif yang berbentuk studi kasus. Teknik yang digunakan pada pengumpulan data dalam Tugas Akhir ini adalah observasi, wawancara, pemeriksaan fisik, studi kasus dan studi dokumentasi. Hasil pengkajian pada Ny. K, pasien mengatakan sesak nafas masih ada tetapi sudah berkurang. Asuhan keperawatan pada Ny. K dilakukan selama 3 hari dengan diagnosis yang ditemukan bersihan jalan nafas tidak efektif, defisit nutrisi, pola nafas tidak efektif, kesiapan peningkatan tidur. Rencana keperawatan yang disusun untuk memanajemen jalan napas memonitor pola napas dan menngkolaborasikan pemberian ekspektoran. Pelaksanaan dilakukan selama 3 hari. Evaluasi asuhan keperawatan pada Ny. K pada diagnosis bersihan jalan nafas tidak efektif, defisit nutrisi, pola nafas tidak efektif, kesiapan peningkatan tidur teratasi sebagian dikarenakan batasan waktu pencapaian tujuan yang telah ditetapkan. Kata Kunci : Penyakit Paru Obstruktif Kronik

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Keperawatan
Mahasiswa :  Nabilah Dwi Ayuningtyas
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : H. Bachtiar Efendi, S.Kep., Ners., M.H |  Nengsih Yulianingsih, S.Kep., Ners., MPH 
Jurusan :  Teknik Informatika
Angkatan :  2019
Tanggal Penerbit :  29 Agustus 2022 11:32
Url :  -
KEMBALI