Detail Laporan TA : Siti Zulfa

Siti Zulfa (2016) KARAKTERISTIK UNJUK KERJA PANAS PADA GENERATOR TERMOELEKTRIK DENGAN VARIASI PENGATURAN JARAK TERHADAP PERMUKAAN BAHAN BAKAR Tugas Akhir, Teknik Mesin
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Sumber energi alternatif biomassa di Indonesia memiliki potensi yang cukup besar, salah satunya adalah pelet kayu, selain bisa dimanfaatkan sebagai bahan bakar untuk keperluan memasak menggunakan kompor biomassa, panas yang dihasilkan dari hasil pembakaran bisa dikonversikan menjadi energi listrik menggunakan generator termoelektrik, yaitu perangkat yang bisa menghasilkan listrik dengan memanfaatkan berbedaan suhu panas dan dingin. Suhu panas dihasilkan dari hasil pembakaran dan suhu dingin diperoleh dari 2 buah kipas yang dipasang disisi sebaliknya. Perangkat ini dipasang pada kompor biomassa. Terdapat 3 variasi pemasangan berdasarkan jarak terhadap permukaan bahan bakar, yaitu jarak 15 cm, 20 cm dan 25 cm. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagian mana yang menghasilkan output listrik terbesar dari ketiga variasi jarak generator termoelektrik. Listrik yang dihasilkan berbanding lurus dengan perbedaan suhu yang dihasilkan. Untuk menghasilkan perbedaan suhu yang besar posisi peletakan perangkat generator termoelektrik harus dapat menghasilkan panas yang maksimal namun di sisi dingin bisa mempertahankan suhu dinginnya dari pengaruh panas. Pada penelitian ini posisi terbaik yaitu pada jarak 20 cm dari titik awal penyalaan api, dengan perbedaan temperatur maksimal sebesar 110?C dan listrik yang dihasilkan 2,983 V dengan lama penelitian selama 1 jam. Dalam hal perpindahan kalor, jarak 15 cm menyerap kalor terbanyak pada sisi panas, dan pada sisi dingin jarak 25 cm paling banyak melepaskan kalor. Dari simulasi yang telah dilakukan menunjukan semakin jauh jarak generator termoelektrik dengan sumber api dari bidang vertical maka penyebaran panas nya semakin berkurang dan nilai suhu yang disebarkan pun semakin kecil. Kata Kunci : Biomassa Pelet Kayu, Kompor Biomassa, Generator Termoelektrik, Perpindahan Panas, Karakteristik unjuk kerja panas

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Mesin
Mahasiswa :  Siti Zulfa
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Suliono, S.T., M.T. |  Delffika Canra, S.T., M.T. 
Jurusan :  Teknik Mesin
Angkatan :  2016
Tanggal Penerbit :  16 Agustus 2022 16:29
Url :  -
KEMBALI