Detail Laporan TA : Putri Andini

Putri Andini (2022) Asuhan Keperawatan Maternitas Pada Ny. N Dengan Post Partum Dengan Sungsang Di Ruang Gincu 4 RSUD Indramayu Tugas Akhir, Teknik Informatika
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

ABSTRAK Asuhan Keperawatan adalah suatu proses atau rangkaian kegiatan pada praktik keperawatan yang langsung diberikan kepada klien berbagai tatanan pelayanan kesehatan, dalam upaya pemenuhan Kebutuhan Dasar Manusia (KDM), dengan menggunakan metodologi proses keperawatan dan berpedoman pada standar keperawatan, dalam lingkup wewenang serta tanggung jawab keperawatan. Persalinan adalah proses pengeluaran hasil konsepsi (janin dan plasenta yang telah cukup bulan atau dapat hidup di luar kandungan melalui jalan lahir atau melalui jalan lain. Presentasi bokong lebih dikenal dengan sungsang, merupakan keadaan dimana janin terletak memanjang dengan kepala di fundus uteri dan bokong di bawah kavum uteri.. Di Indonesia angka kejadian letak sungsang sekitar 3±5 % dari seluruh persalinan tunggal. Insiden persalinan letak sungsang meningkat pada kehamilan ganda.: 25% pada gemelli janin pertama dan 50% pada gemelli janin kedua. (Al, 2017). Di Indramayu Khusunya di RSUD Indramayu dari hasil data pada bulan Agustus-Oktober, persalinan dengan indikasi letak sungsang sebanyak 55 orang (21,22%). Menurut (Bobak, 2010) Post partum adalah masa sesudah persalinan dapat juga disebut masa nifas (puerperium) yaitu masa sesudah persalinan yang diperlukan untuk pulihnya kembali alat kandungan yang lamanya 6 minggu. Post partum adalah masa 6 minggu sejak bayi lahir sampai organ – organ reproduksi samapai kembali ke keadaan normal sebelum hamil. Kata Kunci : Asuhan Keperawatan, Persalinan, Letak Sungsang. Post Partum

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Keperawatan
Mahasiswa :  Putri Andini
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Nengsih Yulianingsih, S.Kep., Ners., MPH |  Hj. Winani, S.Kep., Ners., M.Kep 
Jurusan :  Teknik Informatika
Angkatan :  2022
Tanggal Penerbit :  08 Agustus 2022 21:13
Url :  -
KEMBALI