Detail Laporan TA : EKO ADI

EKO ADI (2014) APLIKASI SECURE CHAT ENKRIPSI DEKRIPSI DENGAN METODE ALGORITMA RC 6 BERBASIS MOBILE Tugas Akhir, Teknik Informatika
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Pesan online atau biasa disebut chatting adalah proses mengobrol antara dua orang atau bisa dilakukan bersama lebih dari dua orang (group), untuk menanyakan kabar, menanyakan janji pertemuan. Dahulu orang berkomunikasi dengan menggunakan media tulis surat, seiring berjalannya waktu mulai populernya teknologi pesawat telepon yang bisa mengirim pesan singkat akan tetapi penggunaan teknologi SMS (Short Message Service) dulunya hanya support GSM dan terkendala menunggu pesan tersebut karena jaringan operator yang kurang baik. Seiring perkembangan teknologi orang mulai beralih pada pesan online (chatting), teknologi chatting mulai diminati karena dinilai lebih hemat biaya karena memanfaatkan sinyal internet dan realtime. Pada penelitian ini penulis membuat aplikasi chatting dengan ditanamkanya Algoritma Rivest Code (RC 6) sebagai bentuk implementasi kriptografi (security) membuat proses chatting tersebut disandikan agar tidak disabotase oleh pihak yang tidak diinginkan aplikasi ini diberi nama aplikasi secure-chat enkripsi dekripsi dengan metode algoritma RC 6 berbasis mobile, aplikasi ini berjalan pada handphone yang menggunakan system operasi android. Pada pembuatan aplikasi chatting ini menggunakan android studio corel draw untuk editing desainya dan firebase sebagai database, maka jadilah aplikasi secure chat enkripsi dekripsi dengan metode algoritma RC 6 berbasis mobile, setelah mengaplikasikan algoritma RC 6 ini proses chatting pesan yang dikirim dapat dienkripsi dengan baik pada database dan proses chatting bisa lebih diminilimalisir kebocoran pesan chat pada pihak-pihak yang tidak diinginkan. Kata Kunci : SMS, GSM, realtime, Kriptografi, Algoritma RC 6

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Informatika
Mahasiswa :  EKO ADI
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : A. Sumarudin, S.Pd., M.T., M.Sc |  Iryanto, S.Si., M.Si 
Jurusan :  Teknik Informatika
Angkatan :  2014
Tanggal Penerbit :  08 Desember 2020 14:35
Url :  -
KEMBALI