Detail Laporan TA : NURUL AISYAH

NURUL AISYAH (2018) SISTEM INFORMASI BANK SAMPAH DESA PANGURAGAN CIREBON BERBASIS WEBSITE Tugas Akhir, Teknik Informatika
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Bank Sampah adalah tempat pemilahan dan pengumpulan sampah yang dapat didaur ulang atau digunakan ulang yang memiliki nilai ekonomi. Konsep pengumpulan sampah kering dan dipilah serta memiliki manajemen layaknya perbankan, tetapi yang ditabung bukan uang melainkan sampah. Bank Sampah bertujuan untuk membuat suatu sistem pengolahan sampah yang efektif dan efisien serta terpadu. Bank Sampah yang bertempat di Panguragan Cirebon merupakan kelompok lingkungan hidup yang bergerak dalam bidang transaksi sampah, kegiatan ini dilakukan oleh pemilik usaha pengepul dan nasabah yang ingin menjual sampahnya. Bank Sampah di Panguragan Cirebon dilakukan setiap hari untuk dilakukan pencatatan pada buku tabungan. Dalam pengolahan data bank sampah masih ditulis secara manual dengan melakukan pengarsipan dokumen yang tidak rapi dan penulisan yang kurang jelas, hal tersebut menimbulkan sering terselip dan hilangnya data pencatatan tabungan nasabah. Dengan hilangnya data pencatatan tabungan nasabah pihak bank sampah mendapatkan keluhan dari nasabah yang aktif dan terdaftar pada bank sampah hal itu dirasa kurang efektif dan tidak efisien. Berdasarkan uraian permasalahan diatas, dibangunlah aplikasi pengolahan data bank sampah berbasis web yang mampu melakukan proses pencatatan data nasabah, meng-update harga sampah, dan proses pencatatan transaksi keuangan atau sampah. Aplikasi dapat mengelola data nasabah yang aktif dan terdaftar pada bank sampah dan memberikan informasi mengenai perubahan harga sampah serta proses pecatatan penjualan dan pendapatan dari penjualan dapat di akses pada website yang telah dibuat. Kata Kunci: Aplikasi, Bank Sampah, Website.

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Informatika
Mahasiswa :  NURUL AISYAH
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Willy Permana Putra, S.T., M.Eng |  Darsih, S.Kom., M.Kom 
Jurusan :  Teknik Informatika
Angkatan :  2018
Tanggal Penerbit :  24 November 2021 14:41
Url :  -
KEMBALI