Detail Laporan TA : DWIYAN WIJANARKO
DWIYAN WIJANARKO
(2018)
RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI KULINER DAERAH INDRAMAYU BERBASIS WEB
Tugas Akhir, Teknik Informatika
Politeknik Negeri Indramayu.
Abstrak
Perkembangan teknologi informasi terasa sangat cepat, hampir semua bidang telah menggunakan teknologi informasi untuk mempermudah urusannya. Dengan kelebihannya yang memudahkan dan memanjakan pengguna, tak heran teknologi informasi telah mendapatkan tempat tersendiri di hati penggunanya seperti di bidang kesehatan, pendidikan, perbankan, pariwisata dan juga termasuk bidang kuliner. Namun masih banyak masyarakat yang kesulitan dalam mencari informasi
mengenai tempat wisata khususnya Indramayu sehingga mereka harus memeriksa satu persatu data wisata Indramayu yang ada pada search engine. Pencarian informasi secara konvensional dirasa masih kurang memberikan kemudahan dalam
menemukan informasi. Aplikasi ini dirancang melalui rancangan flowchart, UML, dan ERD. Kemudian diimplementasikan menggunakan framework laravel dengan MySQL sebagai sistem management basis data. Pengguna bisa mendapatkan
informasi kuliner Indramayu dengan mudah dengan website ini karena dinilai lebih efektif penggunaannya jika dibanding harus mencari informasi secara manual di mesin pencarian Google atau mesin pencarian lain. Pengguna dapat melihat harga
per porsi, nomor ponsel penjual, alamat penjual, dan informasi lainnya tentang kuliner Indramayu. Kata kunci: Kuliner, Sistem Informasi, website, Indramayu.
Tipe Dokumen : |
Tugas Akhir |
Prodi : |
D3 Teknik Informatika |
Mahasiswa : |
DWIYAN WIJANARKO |
Instansi : |
Politeknik Negeri Indramayu |
Pembimbing : |
A. Lubis Ghozali, S.Kom., M.Kom | Alifia Puspaningrum, S.Pd., M.Kom. |
Jurusan : |
Teknik Informatika |
Angkatan : |
2018 |
Tanggal Penerbit : |
19 November 2021 15:33 |
Url : |
- |
KEMBALI