Detail Laporan TA : RIAN PRADANA PANGESTU
RIAN PRADANA PANGESTU
(2018)
PERANCANGAN MESIN ROASTING BIJI KOPI BERBASIS FINNED HEATER KAPASITAS 3 KG
Tugas Akhir, Teknik Mesin
Politeknik Negeri Indramayu.
Abstrak
Kopi telah memberikan manfaat tersendiri bagi kelangsungan hidup masyarakat Indonesia. Mutu kopi robusta yang dihasilkan petani umumnya masih rendah karena pengolahan pasca panen masih menghasilkan kopi asalan, yaitu biji kopi yang dihasilkan dengan metode dan fasilitas sangat sederhana, kadar air relatif tinggi dan masih tercampur dengan bahan-bahan lain dalam jumlah relatif banyak penelitian ini bertujuan untuk merancang mesin roasting biji kopi berbasis finned heater dengan sistem rotary yang mampu menampung biji kopi sebanyak 3 kg dengan dimensi alat Panjang 450 mm lebar 350 mm dan tinggi 900 mm dengan daya heater sebesar 500 watt hasil dari perancangan mesin roasting biji kopi berbasis finned heater ini mampu menghasilkan kalor sebanyak 439,38 kkal dalam waktu 1 jam. hasil dari penelitian ini proses meroasting kopi memakan waktu 2,5 jam untuk mencapai suhu yang diiginkan sebesar 169 derajat Celsius yang mula kadar air sebesar 40% menjadi 18%.
Kata kunci : Kopi, Roasting, Finned Heater
Tipe Dokumen : |
Tugas Akhir |
Prodi : |
D3 Teknik Mesin |
Mahasiswa : |
RIAN PRADANA PANGESTU |
Instansi : |
Politeknik Negeri Indramayu |
Pembimbing : |
Meri Rahmi, S.T.,M.T. | Badruzzaman, S.ST.,M.T. |
Jurusan : |
Teknik Mesin |
Angkatan : |
2018 |
Tanggal Penerbit : |
16 November 2021 10:39 |
Url : |
- |
KEMBALI