Detail Laporan TA : Mohamad Adib Ichwan

Mohamad Adib Ichwan (2017) ANALISIS KUALITAS MICRO RESISTANCE SPOT WELDING PADA MATERIAL STAINLESS STEEL 304 DENGAN ALUMINIUM ALLOYS (DISSIMILARLY) MEN Skripsi, Teknik Mesin
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Micro Resistance Spot Welding (MRSW) sering kali digunakan untuk industri listrik dan rumahan sebagai pengaplikasian pengemasan pada baterai dan pembuatan alat perkantoran. Penelitian ini dibuat untuk parameter yang digunakan pada dua pelat yang memiliki jenis yang berbeda yaitu Stainless Steel 304 dan Aluminium Alloys. Parameter yang digunakan pada Micro Spot Welding ini yaitu material, arus dan waktu. Pada parameter material, arus dan waktu masing-masing memiliki variasi material yaitu stainless steel 304 dengan stainless steel 304, aluminium alloys dengan aluminium alloys, stainless steel 304 dengan aluminium alloys dan aluminium alloys dan stainless steel selanjutnya untuk variasi arus menggunakan 140 A, 280 A, 420 A dan untuk variasi waktu menggunakan 24 ms, 34 ms, 44 ms. Pada masing-masing spesimen dilakukan pengelasan dengan material yang sejenis dan tidak sejenis kemudian pada hasil pengelasan dilakukan pengujian weldability untuk mendapatkan luas area nugget selanjutnya dilakukan dengan pengujian tarik untuk mengetahui peak load pada hasil pengelasan tersebut. Hasil setiap masing-masing spesimen diambil dengan nilai peak load yang tertinggi dan terendahnya. Hasil pengelasan yang memiliki peak load tertinggi yaitu pada spesimen stainless steel 304 dengan stainless steel 304 dengan parameter 420 A dan waktu 44 ms memiliki peak load sebesar 499 N dengan luas area nugget 1,772 mm2 dan hasil terendah dengan spesimen aluminium alloys dengan aluminium alloys pada parameter 420 A dan waktu 24 ms memiliki peak load sebesar 30 N dengan luas area nugget 0,203 mm2 . Hasil pada penelitian menunjukan bahwa spesimen dengan menggunakan stainless steel 304 dengan stainless steel 304 mengalami nilai peak load yang tinggi dengan kenaikan arus dan waktu, berbeda dengan spesimen yang menggunakan aluminium alloys, peak load yang dihasilkan rendah karena material tersebut terjadi oksidasi dan memiliki titik lebur yang rendah. Kata kunci : Micro Spot Welding, Stainless Steel 304, Aluminium Alloys, Peak Load, Nugget, Weldability

Tipe Dokumen :  Skripsi
Prodi :  D4 Perancangan Manufaktur
Mahasiswa :  Mohamad Adib Ichwan
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Agus Sifa, S.Pd.,M.T., M.Sc. |  Tito Endramawan, S.Pd., M.Eng. 
Jurusan :  Teknik Mesin
Angkatan :  2017
Tanggal Penerbit :  12 November 2021 09:02
Url :  -
KEMBALI