Detail Laporan TA : EKA KURNIAWAN
EKA KURNIAWAN
(2018)
PEMBUATAN DAN PENGUJIAN MESIN PENGANYAM PAGAR KAWAT JENIS HARMONIKA DENGAN LEBAR 1 METER
Tugas Akhir, Teknik Mesin
Politeknik Negeri Indramayu.
Abstrak
Petani maupun peternak yang ada di wilayah Indramayu sering mengeluhkan hama menjadi salah satu penyebab kerusakan hasil pertanian maupun peternakan yang ada di Indramayu. Salah satu contoh kasusnya yaitu tikus, ayam, dan lainya yang merusak hasil pertanian maupun peternakan. Berdasarkan uraian tersebut tercetuslah sebuah ide untuk membuat mesin penganyam pagar kawat yang digunakan untuk menganyam kawat gulungan menjadi strimin atau pagar. Mesin ini pada prinsipnya memanfaatkan gerakan putar yang mana gerakan putar itu akan membentuk kawat menjadi zig-zag yang saling berkaitan dan akhirnya akan membentuk bentangan anyaman kawat yang sering disebut dengan strimin atau pagar kawat. Kawat yang digunakan mempunyai diameter ketebalan 1.5 mm dengan dua model variasi pipa pembentuk yang mempunyai diameter pipa 35.00 mm dan 40.00 mm yang mana dari kedua variasi model pipa pembentuk tersebut mengahsilkan bentuk anyaman yang berbeda. Variasi anyaman yang pertama yaitu berukuran 45.00 mm x 45.00 mm dan variasi kedua berukuran 58.00 mm x 58.00 mm. Mesin ini digerakkan dengan menggunakan motor listrik 0.3 HP, dan mempunyai sistem transmisi yang didukung oleh reducer, v belt dan juga pulley. Waktu yang dibutuhkan untuk menganyam kawat sepanjang 1 meter adalah 575 detik atau jika dibulatkan menjadi 10 menit, diketahui 1 hari produksi sama dengan 8 jam kerja, dan 1 bulan produksi sama dengan 20 hari kerja. Dengan demikian hasil perhitungan yang didapatkan dalam pengerjaan perbulan 20 hari dihasilkan pagar kawat sepanjang 960 meter dengan jumlah kawat sebanyak 240.000 kawat.
Kata kunci : Penganyam Pagar Kawat, kawat harmonika, Chain link fencing
Tipe Dokumen : |
Tugas Akhir |
Prodi : |
D3 Teknik Mesin |
Mahasiswa : |
EKA KURNIAWAN |
Instansi : |
Politeknik Negeri Indramayu |
Pembimbing : |
Dedi Suwandi, S.ST.,MT. | Delffika Canra, S.T., M.T. |
Jurusan : |
Teknik Mesin |
Angkatan : |
2018 |
Tanggal Penerbit : |
11 November 2021 15:31 |
Url : |
- |
KEMBALI