Detail Laporan TA : TIARA AYU ANIKA RAHMANIAR

TIARA AYU ANIKA RAHMANIAR (2018) DATA AKUISISI SUHU DAN KELEMBABAN PADA PENYIMPANAN VAKSIN BERBASIS IoT MENGGUNAKAN BLYNK Tugas Akhir, Teknik Pendingin & Tata Udara
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Vaksin merupakan unsur biologis yang memiliki karakteristik tertentu dan memerlukan penanganan rantai vaksin secara khusus sejak diproduksi di pabrik hingga dipakai di unit pelayanan kesehatan, untuk mencapai tujuan secara maksimal, maka perlu ditunjang dengan pengelolaan dan ketersediaan vaksin dalam jumlah yang cukup, berkualitas serta tepat waktu. Mampu mengontrol dan mengecek suhu dan kelembaban pada aplikasi Blynk. Pada tahap ini yang dilakukan adalah menganalisa data dengan tampilan grafik suhu dan kelembaban dan hasil data yang didapat akan diinput pada pada aplikasi blynk untuk menampilkan grafik. Dari beberapa hal yang telah dibahas pada bab sebelumnya dari hasil penelitian tugas akhir ini, diperoleh kesimpulan mengontrol dan mengecek suhu dan kelembaban pada aplikasi blynk sangat mempermudah kinerja dalam segi waktu menjadi lebih efektif karena dapat dilakukan akses jarak jauh untuk mengendalikan benda lain dari suatu tempat menggunakan aplikasi Blynk, karena pada Blynk dapat mengendalikan perangkat keras dari jarak jauh,bisa menampilkan data sensor, bisa menyimpan data, mengabadikannya dan melakukan banyak hal keren lainnya seperti mengambil data akuisisi suhu dan kelembaban pada penyimpanan vaksin berbasis IoT menggunakan blynk. Kata kunci : Vaksin, Blynk, Grafik , IoT, Data

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Pendingin dan Tata Udara
Mahasiswa :  TIARA AYU ANIKA RAHMANIAR
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Rofan Aziz, ST.,MT |  AA Setiawan, ST.,MT 
Jurusan :  Teknik Pendingin & Tata Udara
Angkatan :  2018
Tanggal Penerbit :  10 November 2021 09:24
Url :  -
KEMBALI