Detail Laporan TA : AGUNG SETIBUDI

AGUNG SETIBUDI (2018) ANALISIS PERFORMANSI SISTEM CASECADE DENGAN VARIASI PANJANG PIPA KAPILER UNTUK PENYIMPANAN IKAN 3 KILOGRAM Tugas Akhir, Teknik Pendingin & Tata Udara
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Sistem refrigerasi cascade adalah salah satu aplikasi dalam sistem refrigerasi yang menggunakan dua sistem atau lebih agar panas yang dilakukan dapat dibantu dengan sistem yang ditentukan. Dengan menggunakan heat exchanger tipe water cooled, maka perpindahan panas yang terjadi melalui udara tanpa terjadinya mampat pada pipa heat exchanger. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja dan konsumsi listrik pada sistem refrigerasi cascade ini. Penelitian yang dilakukan oleh penulis, sistem refrigerasi cascade pada freezer penyimpanan udang, menggunakan media refrigeran R134a pada sistem temperatur tinggi (high stage) dan R13a pada sistem temperatur rendah (low stage). Metode yang digunakan yaitu pengambilan data selama 2 jam untuk tanpa produk dan penggunaan produk. Penelitian ini menggunakan variasi panjang pipa kapiler 1.1m, 1.3m, dan 1.5m yang didapat pada tabel pemilihan pipa kapiler. Dari penelitian ini didapat nilai COP aktual pada high stage pada pipa kapiler 1.1meter sebesar 4,45, pada low stage sebesar 6,89 , pada pipa kapiler 1.3 sebesar 2,82 high stage, dan pada low stage 5,36. Dan pipa kapiler 1.5meter high stage sebesar 4,01, dan low stage sebesar 5,18. Nilai COP carnot pada 1,1meter low stage sebesar 8,01, 1,3meter sebesar 5,72, dan 1,5 meter sebesar 6,19. Nilai efisiensi pada sistem low stage pada pipa 1,1 meter sebesar 86%, pada high stage sebesar 77%, efisiensi pada kapiler 1,3 meter low stage 93%, pada high stage sebesar 52%, efisiensi pada kapiler 1,5 meter low stage 83%, dan pada high stage sebesar 73% Kata Kunci : Cascade, Pipa Kapiler, COP, Efisiensi

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Pendingin dan Tata Udara
Mahasiswa :  AGUNG SETIBUDI
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : AA Setiawan, ST.,MT |  Ferry Sugara, ST.,M.Eng 
Jurusan :  Teknik Pendingin & Tata Udara
Angkatan :  2018
Tanggal Penerbit :  04 November 2021 11:17
Url :  -
KEMBALI