Detail Laporan TA : ADITYA SYAEFUL NUR RACHMAN

ADITYA SYAEFUL NUR RACHMAN (2015) SIMULASI KONTROL PENGENDALI KARBON MONOKSIDA PADA PARKIRAN BASEMENT Tugas Akhir, Teknik Pendingin & Tata Udara
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Karbon monoksida merupakan gas berbahaya yang sukar dikenali karena gas karbon monoksida tidak berbau dan tidak berwarna. Oleh karena itu gas karbon monoksida memiliki istilah “Silent Killer”. Kurangnya ventilasi dapat membuat kadar karbon monoksida meningkat sehingga dapat membahayakan manusia. Pentingnya system control pengendali karbon monoksida untuk mendeteksi dan menangani kadar karbon monoksida yang ada di lingkungan kita Adapun Badan Pengendalian Dampak Lingkungan pada tahun 1998 mengeluarkan keputusan No. 107 Tahun 1997 tentang Pedoman Perhitungan dan Pelaporan serta Informasi Indeks Standar Pencemar Udara (ISPU). ISPU merupakan laporan kualitas udara kepada masyarakat untuk memberikan informasi seberapa bersih atau tercemarnya kualitas udara. Parameter gas yang dideteksi pada ISPU meliputi CO, SO2, NO2, O3 dan partikel debu (PM10). Angka dan kategori ISPU menerangkan bahwa 1 – 50 masuk kepada kategori baik dan 51 – 100 masuk kepada kategori sedang dan 101-199 masuk kepada kategori tidak sehat. Lalu dalam pengambilan data, sensor akan mendeteksi kadar karbon monoksida lebih tinggi dari seharusnya dan pada 1(satu) menit sampai 5(lima) menit sensor akan lebih stabil dikarenakan sensor perlu kalibrasi terlebih dahulu. System control pengendali gas karbon monoksida ini, ketika mendeteksi kadar karbon monoksida pada lingkungan sampai atau lebih dari 75 PPM maka fan akan berfungsi dan membuang karbon monoksida kelingkungan dan ketika karbon monoksida turun sampai atau kurang dari 40 PPM maka fan akan berhenti berfungsi. Kata Kunci: Microcontroller Sensor MQ-7, Gas Karbon Monoksida.

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Pendingin dan Tata Udara
Mahasiswa :  ADITYA SYAEFUL NUR RACHMAN
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Karsid, ST.,MT.,M.Sc |  Kusnandar, ST.,MT 
Jurusan :  Teknik Pendingin & Tata Udara
Angkatan :  2015
Tanggal Penerbit :  11 Januari 2021 10:52
Url :  -
KEMBALI