Detail Laporan TA : SAHIDIN
SAHIDIN
(2015)
STUDI EKSPERIMENTAL PADA PROSES STERILISASI KUMBUNG JAMUR MERANG MENGGUNAKAN BOILER HIGH PRESSURE STEAM DAN PERBANDINGAN DENG
Tugas Akhir, Teknik Pendingin & Tata Udara
Politeknik Negeri Indramayu.
Abstrak
Sterilisasi adalah pembebasan suatu material bahan ataupun alat dari berbagai
mikroorganisme hidup atau stadium istirahatnya. Sel –sel vegetatif bakteri dan
fungi dapat dimatikan pada suhu 60 °C dan dalam waktu 5 – 10 menit. Namun spora
fungi dapat mati pada suhu di atas 80 °C dan spora bakteri baru mati di atas suhu
120 °C selama 15 menit. Pada proses sterilisasi kumbung jamur merang setpoin
temperatur yang dicapai pada ruangan kumbung ialah 70 °C yang selanjutnya
dipertahankan. Untuk mencapai proses tersebut maka alat yang digunakan ialah
Boiler Steam yang bertujuan untuk memproduksi uap panas dan kemudian dialirkan
kedalam kumbung. Untuk mencapai temperatur kumbung 70 °C, pada sistem
konvensional lama waktu yang dibutuhkan yaitu 6 jam yang kemudian
dipertahankan, sementara untuk sistem tekanan tinggi membutuhkan waktu 3 jam
yang kemudian dipertahankan. Tujuan pada Tugas Akhir ini adalah mengetahui
kerja boiler sistem high pressure steam dalam proses sterilisasi untuk mencapai
targetnya, mengetahui hasil analisa perbandingan boiler sistem high pressure steam
dengan sistem konvensional, dan mengetahui efisiensi boiler dengan sistem high
pressure steam dibandingkan dengan sistem konvensional atau tradisional yang
sudah ada. Parameter yang diukur pada proses ini ialah temperatur, kelembaban,
dan tekanan pada sisi steam boiler. Selanjutnya pada proses pengujian parameter
yang digunakan yaitu nilai suhu awal dan akhir air, uap, dan kumbung, serta nilai
kelembaban kumbung. Hasil pengujian kedua sistem ini ialah untuk Boiler
Konvensional Effbahanbakar= 24 %, Efftungku= 1,5 %, Effpipa= 2,05 %, Effkumbung= 0,2
%, dan Efftotal= 61,5 %. Sementara untuk Boiler High Pressure Steam Effbahanbakar=
27 %, Efftungku= 3,1 %, Effpipa= 1,1 %, Effkumbung= 0,2 %, dan Efftotal= 34 %.
Kata Kunci : Sterilisasi, Boiler Steam, High Pressure Steam, Efisiensi
Tipe Dokumen : |
Tugas Akhir |
Prodi : |
D3 Teknik Pendingin dan Tata Udara |
Mahasiswa : |
SAHIDIN |
Instansi : |
Politeknik Negeri Indramayu |
Pembimbing : |
Ahmad Maulana K., ST.,MT | Ferry Sugara, ST.,M.Eng |
Jurusan : |
Teknik Pendingin & Tata Udara |
Angkatan : |
2015 |
Tanggal Penerbit : |
07 Januari 2021 10:37 |
Url : |
- |
KEMBALI