Detail Laporan TA : RIFKA NURSEFIANI

RIFKA NURSEFIANI (2015) RANCANG BANGUN APLIKASI PEMETAAN JARINGAN PIPA PDAM INDRAMAYU Tugas Akhir, Teknik Informatika
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

PDAM (Perusahaan Daerah Air Minum) Tirta Darma Ayu merupakan perusahaan yang menyediakan kebutuhan air bersih bagi masyarakat Kabupaten Indramayu. Permasalahan yang dihadapi oleh PDAM Tirta Darma Ayu Kabupaten Indramayu adalah menampilkan peta jaringan pipa belum menyesuaikan dengan kondisi sebenarnya. Keterlambatan proses pembuatan jaringan pipa menyebabkan tidak optimalnya pengelolaan distribusi jaringan pipa. Karena itu dengan memanfaatkan Sistem Informasi Geografis (SIG) akan menampilkan panjang pipa per meter dari diameter pipa dengan keterangan garis warna yang berbeda disertai dengan icon aksesoris. Pembuatan jaringan pipa ini menggunakkan Google Earth Pro berupa data *.kml yang dijalankan oleh Google maps. Selain itu aplikasi ini untuk memberikan informasi kepada masyarakat Kabupaten Indramayu mengenai peta jaringan pipa. Hasil aplikasi ini amat baik untuk digunakan sebagai pemetaan jaringan pipa PDAM Indramayu. Kata Kunci: PDAM, Pemetaan Jaringan Pipa, Sistem Informasi Geografis

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Informatika
Mahasiswa :  RIFKA NURSEFIANI
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Iryanto, S.Si., M.Si |  Adi Suheryadi, S.ST.,M.Kom 
Jurusan :  Teknik Informatika
Angkatan :  2015
Tanggal Penerbit :  05 Januari 2021 09:05
Url :  -
KEMBALI