Detail Laporan TA : REKA AUDIA PRATIWI NASRIL

REKA AUDIA PRATIWI NASRIL (2015) APLIKASI SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PASAR DI INDRAMAYU BERBASIS WEBSITE Tugas Akhir, Teknik Informatika
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Pasar merupakan salah satu wadah kegiatan ekonomi di suatu wilayah secara umum pasar selalu dikaitkan dengan transaksi jual-beli antara pembeli dan penjual yang bertemu secara langsung dan biasanya ada proses tawar-menawar harga. Dengan berkembangnya teknologi yang sangat pesat memudahkan kita untuk mendapatkan informasi-informasi yang lebih mudah, salah satunya adalah tentang kegiatan yang ada di pasar. Adanya sistem jaringan komunikasi modern bisa meniadakan hambatan ataupun batasan-batasan geografis. Maka dari itu untuk mempermudah proses penyampaian informasi tentang pasar-pasar yang ada disekitar wilayah Indramayu dibuatlah aplikasi yang berjudul Aplikasi Sistem Informasi Manajemen Pasar Di Indramayu Berbasis Website yang bertujuan untuk memudahkan Dinas dan Kepala Pasar dalam menambahkan data-data tentang pasar daerah dan harga sembako dan meberikan informasi, data-data tentang pasar-pasar, dan informasi harga sembako kepada konsumen yang nanti akan melihatnya. Karena dalam menambahkan data harga sembako kepala pasar masih menggunakan cara manual dan sederhana. Aplikasi ini ditujukan kepada Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan Indramayu yang ada di Indramayu dan juga ditujukan untuk Kepala Pasar disetiap pasar daerah yang ada di Indramayu. Agar masyarakat Indramayu lebih mudah mendapatkan informasi yang akurat tentang pasar, harga sembako, kios, los, dan pelataran. Dan kemudian hasil dari pengisian kuisioner menyatakan bahawan hasilnya Aplikasi Sistem Informasi Manajemen Pasar Di Indramayu yang telah dibuat baik untuk digunakan. Kata Kunci : Pasar, Manajemen Pasar, Sistem Informsi, Harga Sembako.

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Informatika
Mahasiswa :  REKA AUDIA PRATIWI NASRIL
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : A. Sumarudin, S.Pd., M.T., M.Sc |  Esti Mulyani, S.Kom., M.Kom 
Jurusan :  Teknik Informatika
Angkatan :  2015
Tanggal Penerbit :  05 Januari 2021 08:26
Url :  -
KEMBALI