Detail Laporan TA : Lidivka Zikri Nur Ahmadya

Lidivka Zikri Nur Ahmadya (2020) PENGARUH VARIASI WAKTU DAN BEDA POTENSIAL TERHADAP NILAI KEKERASAN, KEKASARAN DAN KETEBALAN DENGAN MENGGUNAKAN METODE ALUMINIUM ANODIC OXYDATION (AAO) PADA ALUMINIUM 7075 Skripsi, Teknik
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Aluminium adalah bagian penting dari kehidupan kita sehari-hari. Hal ini dikarenakan alumunium menjadi unsur paling melimpah ketiga setelah oksigen, silikon dan merupakan ikatan logam paling banyak di kerak bumi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh variasi waktu dan beda potensial terhadap nilai kekerasan, kekasaran, dan ketebalan aluminium melalui metode anodic oxidation (AAO). Proses anodic oxidation merupakan metode elektrokimia yang digunakan untuk meningkatkan ketahanan korosi dan kekuatan mekanik aluminium dengan membentuk lapisan oksida yang keras dan tahan lama. Variasi waktu holding dan beda potensial dalam proses ini dapat mempengaruhi karakteristik lapisan oksida yang terbentuk. dalam penelitian ini, aluminium diproses dengan variasi waktu (1, 2, 3 jam) dan beda potensial (40V, 50V, 60V). Hasil analisis menunjukkan bahwa peningkatan waktu dan beda potensial secara signifikan mempengaruhi nilai kekerasan. Nilai kekerasan lapisan oksida mengalami peningkatan yang sejalan dengan kenaikan beda potensial, menunjukkan bahwa kekerasan meningkat diperoleh nilai kekerasan yang paling kecil pada variasi 40V selama 1 jam yaitu 154,32 HV dan yang paling keras diperoleh pada spesimen 60V selama 3 jam yaitu 237,78 HV. Namun, kekasaran lapisan oksida menunjukkan tren yang berlawanan, dengan kekasaran cenderung meningkat pada waktu yang lebih lama dan beda potensial yang lebih tinggi diperoleh nilai kekasaran paling halus di spesimen 40V selama 1 jam yaitu 0,593 µm dan yang paling kasar pada 60V selama 3 jam diperoleh nilai kekasaran 0,851 µm dan pada ketebalan lapisan didapatkan nilai tertinggi ketebalannya pada 60 Volt 3 jam yaitu 22,10 µm sedangkan ketebalan yang paling rendah yaitu pada spesimen 50 Volt 1 jam didapatkan nilai ketebalannya 11,54 µm. Kata Kunci: Anodic Oxydation, AAO, Kekerasan, kekasaran, ketebalan

Tipe Dokumen :  Skripsi
Prodi :  D4 Perancangan Manufaktur
Mahasiswa :  Lidivka Zikri Nur Ahmadya
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Tito Endramawan, S.Pd., M.Eng. |  - 
Jurusan :  Teknik
Angkatan :  2020
Tanggal Penerbit :  19 September 2024 10:29
Url :  -
KEMBALI