Detail Laporan TA : Arie Fauzan Pebryanto

Arie Fauzan Pebryanto (2021) PEMBUATAN DAN PENGUJIAN MESIN PEMOTONG ADONAN KERUPUK DENGAN SISTEM MEKANIK SEMI OTOMATIS Tugas Akhir, Teknik
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Kerupuk adalah salah satu makanan ringan yang berbahan dasar tepung tapioka. Kerupuk ini sangat di sukai oleh banyak penggemar mulai dari kalangan anak –anak, remaja sampai dengan orang tua di karenakan rasanya yang enak, gurih dan ringan. Proses pemotongan merupakan salah satu tahapan dalam pembuatan kerupuk, oleh karena itu penulis membuat mesin pemotong adonan kerupuk dengan sistem mekanik semi otomatis. Tujuan dari pembuatan mesin pemotong adonan kerupuk adalah menjawab masalah yang terjadi di pengusaha UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah) dalam proses pemotongan adonan kerupuk. Untuk mengetahui bagimana efektifitas dari mesin pemotong adonan kerupuk yang sudah di buat dengan menggunakan motor listrik 1400 rpm. Proses pembuatan mesin pemotong adonan kerupuk menggunakan besi siku 4x4 dengan dimensi hasil pembuatan rangka yaitu panjang 700 mm x lebar 700 mm dan tinggi 800 mm. Dalam pembuatan mesin pemotong adonan kerupuk ini meliputi beberapa proses mulai dari perancangan, pemilihan bahan material, proses fabrikasi, proses machining, proses finishing, dan proses assembly. Hasil pengujian mesin pemotong adonan kerupuk menggunakan motor listrik 1400 rpm mendapatkan hasil potongan adonan kerupuk udang dengan berat 1,1 Kg dalam waktu 1 menit dengan ketebalan 2 mm. Kemudian dengan ketebalan 1,7mm dalam waktu 1 menit di dapatkan hasil potongan adonan kerupuk bawang dengan berat 400 gram, dan ketebalan 1,3mm dalam waktu 1 menit didapatkan hasil potongan adonan kerupuk bawang dengan berat 400 gram.

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Mesin
Mahasiswa :  Arie Fauzan Pebryanto
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Tito Endramawan, S.Pd., M.Eng. |  - 
Jurusan :  Teknik
Angkatan :  2021
Tanggal Penerbit :  09 September 2024 12:58
Url :  -
KEMBALI