Detail Laporan TA : Fria Indriyani
Fria Indriyani
(2021)
RANCANG BANGUN APLIKASI MANAJEMEN PROYEK KONSTRUKSI BERBASIS WEBSITE PADA PT GADING DIGSTAR KARYA ABADI
Tugas Akhir, Teknik Informatika
Politeknik Negeri Indramayu.
Abstrak
Perkembangan teknologi saat ini memberikan dampak signifikan terhadap efektivitas operasional perusahaan dan organisasi, termasuk dalam bidang konstruksi yang terus berkembang pesat. Manajemen proyek yang efektif menjadi kebutuhan utama untuk mengontrol proyek secara efisien, terutama dalam perencanaan dan penjadwalan guna mencapai kualitas dan tujuan proyek. Tugas akhir ini bertujuan merancang dan membangun aplikasi web berbasis PHP dan framework Laravel untuk mengelola data proyek konstruksi, vendor, dan material di PT Gading Digstar Karya Abadi. Pengembangan sistem menggunakan metode Waterfall, yang meliputi tahapan analisis kebutuhan, perancangan sistem, implementasi, integrasi, dan pengujian. Hasil pengujian dengan metode Black Box Testing menunjukkan bahwa aplikasi ini berfungsi sesuai dengan spesifikasi yang diharapkan, serta berhasil meningkatkan efisiensi dan akurasi dalam pengelolaan proyek. Penilaian mitra terhadap aplikasi ini menunjukkan bahwa sistem ini sangat memuaskan, dengan skor rata-rata kepuasan mencapai 73,15%. Aplikasi ini dirancang tidak hanya untuk meningkatkan produktivitas dan menghemat biaya, tetapi juga untuk memudahkan pengawasan dan pengarahan oleh manajemen.
Tipe Dokumen : |
Tugas Akhir |
Prodi : |
D3 Teknik Informatika |
Mahasiswa : |
Fria Indriyani |
Instansi : |
Politeknik Negeri Indramayu |
Pembimbing : |
Kurnia Adi Cahyanto, S.T., M.Kom | - |
Jurusan : |
Teknik Informatika |
Angkatan : |
2021 |
Tanggal Penerbit : |
09 September 2024 12:58 |
Url : |
- |
KEMBALI