Detail Laporan TA : Permadi Rian Wahyudi

Permadi Rian Wahyudi (2021) Sistem Kontrol Dan Monitoring Temperatur Pada Mesin Pengering Hasil Panen Berbasis Internet Of Things (IOT) Tugas Akhir, Teknik
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengimplentasikan sistem kontrol dan monitoring temperatur pada mesin pengering hasil panen berbasis Internet of Things (IoT). Sistem ini menggunkan sensor DHT22 untuk mengukur suhu dan kelembaban, serta modul Wi-Fi ESP8266 untuk mengirim data secara real-time ke aplikasi Blynk, yang memungkinkan pengguna untuk memantau proses pengeringan dari jarak jauh. Dengan adanya sistem kontrol otomatis ini, proses pengeringan diharapkan dapat lebih efesien dan mengurangi waktu yang dibutuhkan dibandingkan dengan metode pengeringan tradisional. Hasil penelitian menunjukan Untuk prinsip kerja sistem kontrol dan monitoring temperatur pada mesin pengering hasil panen berhasil dilkukan pengujian selama 5 jam. Dengan sistem kontrol ON/OFF kompresor berguna untuk mematikan kompresor secara otomatis berdasarkan suhu jagung di dalam kabin. Pada saat pengambilan data ketika suhu mencapai 55ºC, kompresor secara otomatis akan mati, dan itu menunjukan bahwa sistem ini dapat mengendalikan dan juga memonitoring dengan baik sesuai pengaturan yang sudah ditentukan. Sistem mampu mengontrol suhu dengan baik sesuai dengan pengaturan yang telah ditentukan, serta memberikan kemudahan bagi pengguna dalam memantau dan mengelola proses pengeringan. Kata Kunci : Pengeringan, Internet of Things, DHT22, ESP8266, Blynk, Kontrol suhu

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Pendingin dan Tata Udara
Mahasiswa :  Permadi Rian Wahyudi
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Fauzan Amri, S.Si.,M.T. |  - 
Jurusan :  Teknik
Angkatan :  2021
Tanggal Penerbit :  04 September 2024 13:35
Url :  -
KEMBALI