Detail Laporan TA : Hana Faizatul Hajar

Hana Faizatul Hajar (2021) AUTOMASI BARRIER PARKIR BERBASIS IOT MENGGUNAKAN VLD DAN ESP32 Tugas Akhir, Teknik Informatika
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Tugas Akhir ini bertujuan untuk mengembangkan sistem otomatisasi barrier parkir yang memanfaatkan teknologi Internet of Things (IoT) dengan menggunakan sensor VLD (Vehicle License Plate Detection) dan mikrokontroler ESP32. Sistem ini dirancang untuk meningkatkan efisiensi dan kenyamanan dalam pengelolaan area parkir. Dengan menggunakan teknologi VLD dan kartu KTM/kartu ID, sistem secara otomatis dapat mendeteksi identitas pengguna saat masuk dan keluar dari area parkir. Data kartu KTM/kartu ID kemudian diproses oleh mikrokontroler ESP32 untuk memeriksa apakah pengguna memiliki izin akses yang valid. Jika izin valid, barrier parkir akan terbuka secara otomatis untuk memberikan akses masuk atau keluar. Keunggulan utama sistem ini adalah mencegah basement kelebihan kapasitas, yang dapat menyebabkan area parkir menjadi terlalu penuh dan tidak rapi. Selain itu, sistem ini mengurangi kesulitan akses pengguna lain yang terhalang oleh kendaraan yang parkir sembarangan. Dengan menjaga kapasitas parkir dalam batas yang wajar, sistem ini membantu menjaga kuota tetap sesuai dengan kapasitas area parkir, sehingga pengguna lain dapat dengan mudah keluar tanpa terhalang. Dengan konektivitas IoT, sistem juga memungkinkan pengelola untuk memantau dan mengelola area parkir secara real-time monitoring. Tugas Akhir ini diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam pengembangan solusi parkir yang cerdas dan efisiensi operasional dalam lingkungan parkir. Kata kunci : Otomatisasi Barrier Parkir, IoT, Sensor VLD, Mikrokontroler ESP32, Kartu KTM/Kartu ID, Manajemen Parkir, Kerapihan Area Parkir, Efisiensi Operasional, Real-Time Monitoring. This final project aims to develop a parking barrier automation system that utilizes Internet of Things (IoT) technology by using VLD (Vehicle License Plate Detection) sensors and ESP32 microcontrollers. This system is designed to improve efficiency and comfort in the management of parking areas. By using VLD technology and KTM card/ID card, the system can automatically detect the user's identity when entering and exiting the parking area. The KTM card/ID card data is then processed by the ESP32 microcontroller to check if the user has valid access permissions. If the permit is valid, the parking barrier will open automatically to grant entry or exit. The main advantage of this system is to prevent the basement from overcapacity, which can cause the parking area to become overcrowded and untidy. In addition, this system reduces the difficulty of other users' access that is blocked by vehicles parked carelessly. By maintaining capacity parking within reasonable limits, this system helps keep the quota in accordance with the capacity of the parking area, so that other users can easily exit without being obstructed. With IoT connectivity, the system also allows managers to monitor and manage parking areas in real-time monitoring. This Final Project is expected to contribute to the development of smart parking solutions and operational efficiency in the parking environment. Keywords: Parking Barrier Automation, IoT, VLD Sensor, ESP32 Microcontroller, KTM Card/ID Card, Parking Management, Parking Area Neatness, Operational Efficiency, Real-Time Monitoring.

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Informatika
Mahasiswa :  Hana Faizatul Hajar
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Willy Permana Putra, S.T., M.Eng |  - 
Jurusan :  Teknik Informatika
Angkatan :  2021
Tanggal Penerbit :  03 September 2024 15:09
Url :  -
KEMBALI