Detail Laporan TA : Abdurrohman

Abdurrohman (2021) MONITORING SUHU PADA PENDINGINAN UDANG VANAME BERBASIS BLYNK Tugas Akhir, Teknik
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Udang adalah hewan kecil yang tidak memiliki tulang belakang yang tempat hidupnya adalah di dasar lautan atau danau ada banyak jenis udang salah satunya udang vaname. Udang Vaname bersifat mudah rusak setelah dipanen, sehingga udang vaname perlu disimpan pada suhu kurang dari 5? agar tetap segar. Penelitian ini bertujuan membuat sistem untuk memantau suhu pendinginan udang vaname menggunakan aplikasi Blynk. Sistem ini menggunakan sensor DHT22 dan NodeMCU untuk mengukur suhu, kemudian data tersebut dikirim ke aplikasi Blynk lewat Wi-Fi. Dengan cara ini, pengguna bisa melihat suhu secara langsung dari smartphone. Alat dan bahan untuk penelitian ini, yaitu : DHT22, NodeMCU, Blynk, WiFi, kabel Jumper, breadboard. Sistem monitoring memiliki prinsip kerja yaitu mendeteksi suhu secara real time dan jarak jauh dengan catatan terhubung dengan WiFi yang sudah kita coding ke dalam NodeMcu. Pengambilan data dilakukan di Politeknik Negeri Indramayu bengkel Teknik Pendingin dan Tata udara selama 180 menit dengan rentang waktu 10 menit, ada 2 jenis pengambilan data diantaranya : monitoring temperatur kabin tanpa beban dan monitoring temperatur kabin dengan beban, dimana monitoring temperatur kabin dengan beban menggunakan kontrol dengan set point 0?. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem ini efektif untuk menjaga suhu di bawah 5?. Tanpa beban produk, set point tercapai dalam 40 menit, sementara dengan beban produk memerlukan sekitar 50 menit. Sistem ini juga membantu mengurangi biaya operasional dan memastikan udang tetap segar. Kata Kunci: Blynk, NodeMCU, sensor DHT22.

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Pendingin dan Tata Udara
Mahasiswa :  Abdurrohman
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Tri Haryanti, S.T.,M.T. |  - 
Jurusan :  Teknik
Angkatan :  2021
Tanggal Penerbit :  03 September 2024 14:18
Url :  -
KEMBALI