Detail Laporan TA : Hadi Purawan

Hadi Purawan (2021) PERANCANGAN MESIN TEPUNG JAGUNG TIPE HAMMER MILL YANG DIKEMBANGKAN UNTUK MENINGKATKAN USAHA KECIL KAPASITAS 15KG/JAM Tugas Akhir, Teknik
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Di Desa Tengah Tani penggilingan tepung menjadi jagung masih mengandalkan mesin milik orang lain, hal tersebut tentu saja akan menambahkan biaya produksi untuk membuat tepung jagung. Maka dari itu dibuatlah mesin tepung jagung Tipe Hammer Mill yang memiliki tujuan untuk mengurangi biaya produksi sekaligus meningkatkan usaha kecil di Desa Tengah Tani. perancangan desain Mesin Tepung Jagung Tipe Hammer Mill 600 × 600 × 818 mm dengan menggunakan Besi Siku L 40 × 40 × 2 mm sebagai rangka. Adapun ukuran tepung jagung yang dihasilkan oleh mesin ini adalah sangat halus seperti tepung maizena dengan menggunakan saringan berukuran 1mm. Desain perancangan mesin dikerjakan menggunakan software solidworks 2021. Hasil dari analis pembebanan rangka menggunakan simulasi solidworks 2021, dengan beban maksimal yang dialami oleh mesin adalah 200 N dengan mendapatkan tegangan stress maksimum sebesar 10,925 N/m2, nilai displacement maksimum sebesar 0,041 mm, nilai factor of safety 22,883 N/m2. Hasil perancangan sistem kerja dari mesin ini menghasilkan 15 kg/jam tepung jagung dengan menggunakan sistem pisau hammer mill 12 pisau hammer mill dan menggunakan motor bensin sebagai tenaga untuk penggerak mesin. Kata Kunci : Tepung Jagung, Hammer Mill, Perancangan Mesin Tepung

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Mesin
Mahasiswa :  Hadi Purawan
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Muhammad Luthfi, M.Sc. |  - 
Jurusan :  Teknik
Angkatan :  2021
Tanggal Penerbit :  03 September 2024 08:16
Url :  -
KEMBALI