Detail Laporan TA : CEPI PRAYOGA

CEPI PRAYOGA (2015) RANCANG BANGUN APLIKASI MANAJEMEN MASJID BERBASIS WEBSITE MENGGUNAKAN FRAMEWORK CODEIGNITER Tugas Akhir, Teknik Informatika
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Kebutuhan masyarakat akan informasi sangatlah besar, sehingga pengelolan data menjadi suatu informasi merupakan hal yang penting bagi sebuah instansi ataupun lembaga pemerintahan lainnya tak terkecuali masjid. Aplikasi masjid adalah sebuah aplikasi yang memanfaatkan teknologi website untuk memudahkan masyarakat dalam mengakses informasi terhadap kegiatan yang dilakukan di masjid seperti manajemen keuangan, kegiatan, acara, ataupun informasi lainnya, aplikasi masjid sendiri dibuat bertujuan untuk memberikan manfaat lebih pada pengurus masjid dalam mengelola data keuangan, tak terkecuali masyarakat, aplikasi ini akan menjadi sarana media interaktif dalam penyampaian informasi yang dikelola dewan kemakmuran masjid. Dalam penelitian ini pengembangan aplikasi menggunakan metode waterfall, dengan tahapan pengembangan perangkat lunak mencangkup kegiatan analisis, perancangan, pembuatan, pengkodean dan pengujian. Pembuatan aplikasi website menggunakan framework codeigniter karena dirasa dapat mempermudah penulis sendiri dalam tahapan pembuatan aplikasi masjid ini, selain itu codeigniter mendukung proses dokumentasi yang lebih baik dibandingkan dengan php native. Hasil yang diperoleh adalah aplikasi dapat digunakan sebagai mana mestinya yaitu untuk dijadikan sebagai sarana informasi yang berguna bagi masyarakat maupun pihak masjid dalam mengelola data keuangan ataupun informasi. Aplikasi ini memiliki tiga hak ases pengguna yaitu admin, pengurus dan masyarakat yang masing-masing user memiliki hak fungsi yang berbeda. Aplikasi masjid mengelola dan menampilkan informasi berupa artikel, dokumentasi foto atau video, laporan keuangan berupa zakat, infaq jumat, waqaf, shodaqoh, dan pengeluaran keuangan yang masing-masing terkumpul dalam kas masjid. Aplikasi masjid menyediakan sarana perhitungan bagi masyarakat untuk melakukan zakat mal seperti zakat penghasilan, simpanan, emas, dan perdagangan ataupun bershodaqoh. Pengujian yang dilakukan pada penelitian ini menggunakan metode black-box testing untuk menemukan kesalahan fungsi pada program, setelah dilakukan pengujian, didapatkan hasil bahwa proses pengisian data pada setiap form ubah data, proses hapus data pada setiap data, tampilan halaman, proses register, proses login, proses perhitungan kas masjid ataupun zakat dapat dilakukan dengan sukses serta secara fungsional sistem dapat menghasilkan keluaran yang diharapkan. Peneliti menyarankan agar aplikasi ini dapat dikembangkan lebih kompleks sehingga aplikasi dapat menyajikan informasi secara lebih lengkap. Kata Kunci : Aplikasi Website, Codeigniter, Informasi, Manajemen, Masjid.

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Informatika
Mahasiswa :  CEPI PRAYOGA
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : A. Sumarudin, S.Pd., M.T., M.Sc |  Muhamad Mustamiin, S.Pd.,M.Kom 
Jurusan :  Teknik Informatika
Angkatan :  2015
Tanggal Penerbit :  23 Desember 2020 11:52
Url :  -
KEMBALI