Detail Laporan TA : Rahma Apriyanita

Rahma Apriyanita (2021) Penerapan Posisi Semifowler Pada Ny. M Dengan Asma Bronkial Di RSUD Arjawinangun Cirebon Tugas Akhir, Kesehatan
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Karya Tulis Ilmiah ini berjudul "Penerapan Posisi Semi Fowler pada Ny. M dengan Pola Napas Tidak Efektif." Latar belakang: Pola napas tidak efektif adalah inspirasi atau ekspirasi yang tidak memberi ventilasi yang adekuat. Penyebabnya adalah penyakit saluran pernapasan, diantaranya: Asma bronkial, Bronkitis dan emfisema. Salah satu penatalaksanaan pada diagnosa keperawatan pola napas tidak efektif adalah Penerapan Posisi Semi Fowler. Penerapan Posisi Semi Fowler adalah posisi setengah duduk dimana bagian kepala tempat tidur lebih tinggi atau di naikkan 30-45°, posisi ini dilakukan untuk mempertahankan kenyamanan dan memfasilitasi fungsi pernapasan Ny. M Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran implementasi terapi oksigen pada pasien dengan pola napas tidak efektif di rumah sakit umum daerah Arjawinangun. Metode: Penelitian ini dibuat menggunakan metode studi kasus melalui proses asuhan keperawatan, metode penelitian ini adalah analisis deskriptif menggunakan subjek satu orang pasien dengan masalah pola napas tidak efektif. Hasil: Setelah dilakukannya tindakan keperawat Posisi Semi-fowler pada Ny. M dengan Pola Napas Tidak Efektif maka pola napas membaik dengan kriteria hasil dispnea dari skala 1 (meningkat) menjadi skala 4 (cukup menurun), dan frekuensi napas dari skala 1 (memburuk) menjadi skala 5 (membaik). Kesimpulan: Perkembangan pola napas sebelum dan sesudah dilakukannya tindakan selama kurang lebih 3x24 jam menunjukan adanya dampak positif pada pasien dengan pola napas tidak efektif. Kata kunci: Pola Napas Tidak efektif, Penerapan Posisi Semifowler, penyakit saluran pernapasan.

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Keperawatan
Mahasiswa :  Rahma Apriyanita
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : H. Priyanto, S.Pd., M.Kes |  H. Bachtiar Efendi, S.Kep., Ners., M.H 
Jurusan :  Kesehatan
Angkatan :  2021
Tanggal Penerbit :  10 Juni 2024 16:58
Url :  -
KEMBALI