Detail Laporan TA : Salsadila

Salsadila (2021) Implementasi Terapi Relaksasi Napas Dalam Pada Pasien Dengan Nyeri Akut Di Ruang Gincu 4 RSUD Indramayu Tugas Akhir, Kesehatan
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Latar belakang: Nyeri akut adalah kerusakan jaringan aktual dan fungsional yang berlangsung kurang dari 3 bulan. Masalah yang muncul yaitu nyeri karena adanya perdarahan pada ibu hamil. Pelaksanaan tindakan keperawatan yang dilakukan yaitu dengan manajemen nyeri yaitu mengajarkan terapi relaksasi napas dalam. Tujuan: Tujuan dari studi kasus ini menerapkan terapi relaksasi napas dalam untuk mengurangi nyeri. Subjek studi kasus yang digunakan yaitu satu pasien ibu hamil dengan perdarahan yang dirawat diruang gincu 4 RSUD Indramayu. Metode: Studi kasus menggunakan metode deskriptif. Alat pengumpulan data dalam studi kasus ini menggunakan format pengkajian asuhan keperawatan periode antenatal. Hasil: Dalam studi kasus diperoleh tingkat nyeri pada hari pertama yaitu skala 6 (nyeri sedang) setelah dilakukan teknik relaksasi napas dalam selama tiga hari skala menurun menjadi 2 (nyeri ringan). Kesimpulan: Terapi relaksasi napas dalam dapat dilakukan untuk menurunkan tingkat nyeri pada pasien dengan nyeri sedang menjadi ringan. Kata kunci: Terapi Relaksasi Napas Dalam, Nyeri, Ibu Hamil

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Keperawatan
Mahasiswa :  Salsadila
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Nengsih Yulianingsih, S.Kep., Ners., MPH |  - 
Jurusan :  Kesehatan
Angkatan :  2021
Tanggal Penerbit :  08 Mei 2024 08:45
Url :  -
KEMBALI