Detail Laporan TA : Amma Nur'aisah

Amma Nur'aisah (2021) IMPLEMENTASI TERAPI MUROTTAL AL-QUR'AN PADA NY. A DENGAN NYERI AKUT POST SECTIO CAESAREA DI RSUD INDRAMAYU Tugas Akhir, Kesehatan
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Latar Belakang: Sectio Caesarea (SC) merupakan proses persalinan melalui pembedahan pada daerah abdomen yang akan menimbulkan terputusnya kontinuitas jaringan dan saraf sehingga mengakibatkan timbulnya rasa nyeri pada daerah bekas sayatan post sectio caesarea. Upaya untuk menurunkan nyeri dengan teknik farmakologi dan non farmakologi, salah satu teknik non farmakologi yaitu teknik distraksi. Teknik distraksi ini digunakan untuk mengalihkan perhatian nyeri dan mengurangi rasa nyeri, salah satu teknik distraksi yang efektif adalah terapi murottal. Terapi murottal merupakan suatu asuhan keperawatan, yang mengajarkan kepada pasien memberikan terapi dengan memperdengarkan ayat-ayat suci AlQuran. Tujuan: Studi kasus ini untuk mengetahui perkembangan nyeri sebelum dan sesudah implementasi terapi murottal Quran pada Ny. A dengan nyeri akut Post Sectio Caesarea di RSUD Indramayu. Metode: Studi kasus ini merupakan metode deskriptif dengan pendekatan studi kasus dan menggunakan proses pendekatan keperawatan. Hasil: Adanya penurunan skala nyeri pada Ny. A post sectio caesarea di RSUD Indramayu dari kategori skala nyeri sedang menjadi skala nyeri ringan. Kesimpulan: Terapi murottal Al-Quran berdampak positif pada pasien nyeri akut post Sectio caesarea Kata kunci: Sectio Caesarea, Nyeri, Terapi Murottal Al-Qur’an

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Keperawatan
Mahasiswa :  Amma Nur'aisah
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Nengsih Yulianingsih, S.Kep., Ners., MPH |  - 
Jurusan :  Kesehatan
Angkatan :  2021
Tanggal Penerbit :  07 Mei 2024 23:32
Url :  -
KEMBALI