Detail Laporan TA : Aditia Ramadhan

Aditia Ramadhan (2021) Implementasi Teknik Relaksasi Nafas Dalam Pada Ny. S Dengan Nyeri Akut Di Ruang Cengkir I NCCU RSUD Indramayu Tugas Akhir, Kesehatan
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Latar belakang : Rusaknya kontinuitas tulang yang disebabkan oleh tekanan eksternal datang lebih besar dari yang dapat diserap oleh tulang disebut fraktur. Pembedahan pada pasien fraktur menimbulkan rasa nyeri pasca operasi, salah satunya berkaitan dengan nyeri yang diderita pasien. Setiap pembedahan dapat menyebabkan ketidaknyamanan dan trauma bagi pasien. Nyeri menimbulkan banyak konsekuensi buruk yang dapat mempengaruhi kemampuan individu untuk melaksanakan kegiatan sehari-hari sehingga akhirnya mengurangi kualitas hidupnya. Tujuan : Studi kasus ini menggambarkan implementasi Teknik Relaksasi Nafas Dalam Pada Pasien Dengan Nyeri Akut di Ruang Cengkir 1 NCCU RSUD Indramayu. Metode : Studi deskriptif dengan menggunakan pendekatan studi kasus guna mendeskripsikan implementasi teknik relaksasi nafas dalam untuk mengurangi nyeri akut. Hasil : Hasil menunjukan setelah implementasi teknik relaksasi nafas dalam terdapat penurunan tingkat nyeri dari sebelumnya skala 6 (nyeri sedang) menjadi skala 3 (nyeri ringan). Kesimpulan : Implementasi teknik relaksasi nafas dalam selama periode 3 hari telah efektif dalam mengurangi tingkat nyeri pada pasien fraktur post operasi. Saran : bagi pasien hendaknya menetapkan jadwal rutin untuk berlatih teknik relaksasi nafas dalam, dan bagi peneliti selanjutnya diharapkan dapat melakukan penelitian lanjutan yang lebih mendalam untuk mengevaluasi efektivitas teknik relaksasi nafas dalam Kata Kunci : Fraktur , Nyeri Akut, Teknik Relaksasi Nafas Dalam.

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Keperawatan
Mahasiswa :  Aditia Ramadhan
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Ns. Niken Wulan Hasthi Murti, M.Kep. |  - 
Jurusan :  Kesehatan
Angkatan :  2021
Tanggal Penerbit :  05 Juni 2024 20:17
Url :  -
KEMBALI