Detail Laporan TA : LUTFI HABIB MUBAROK

LUTFI HABIB MUBAROK (2020) SISTEM KONTROL SUHU AIR PADA ICE TUBE MACHINE KAPASITAS 15 KG BERBASIS ARDUINO UNO Tugas Akhir, Teknik Pendingin & Tata Udara
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

ABSTRAK Sistem kontrol suhu air pada ice tube machine kapasitas 15 kg berbasis Arduino Uno dirancang untuk memastikan bahwa suhu di dalam air tetap berada dalam rentang yang aman dan optimal untuk produksi es batu yang berkualitas. Evaporator pada mesin pembuat es tabung adalah tempat di mana air diubah menjadi es. Air harus dijaga pada suhu yang tepat agar air beku secara merata dan terbentuk es batu yang benar-benar padat dan tidak berlapisan. Sensor suhu yang digunakan dapat berupa sensor termokopel atau sensor suhu digital seperti DS18B20. Sensor ini terhubung ke Arduino Uno melalui input analog atau digital tergantung pada jenis sensor yang digunakan. Setiap kali suhu air mencapai ambang batas tertentu, sensor akan mengirimkan sinyal ke Arduino Uno yang akan mengaktifkan relay untuk menghidupkan atau mematikan kompressor mesin pembuat es. Mengatur suhu pada mesin Ice Tube ini merupakan syarat untuk mendapatkan hasil produk Ice Tube yang baik, suhu yang tepat pada mesin Ice Tube diatur menggunakan temperature on 2°C dan temperature off di 0°C. Dengan monitoring suhu air pada ice tube machine kapasitas 15 kg berbasis Arduino Uno. Jadi, kinerja pada mesin ice tube ini tidak perlu menggunakan control system, dan suhu yang ditargetkan sesuai apa yang ingin dicapai yaitu 0?C. Dan Pengambilan data monitoring suhu air ini dilakukan setiap 5 menit sekali dalam 110 menit, kemudian suhu pada menit ke 60, suhunya dibawah -0,06?C dan akan terus menurun ke -1,6?C jadi matikan mesin nya jika dirasa sudah cukup untuk pembekuan es nya. Kata Kunci: Monitoring System, Ice Tube Machine, Suhu Air, Arduino, Sensor Suhu

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Pendingin dan Tata Udara
Mahasiswa :  LUTFI HABIB MUBAROK
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Karsid, ST.,MT.,M.Sc |  Bobi Khoerun, S.Pd.,MT 
Jurusan :  Teknik Pendingin & Tata Udara
Angkatan :  2020
Tanggal Penerbit :  25 September 2023 13:12
Url :  -
KEMBALI