Detail Laporan TA : FITYAN HABIBURROHMAN

FITYAN HABIBURROHMAN (2020) Rancang Bangun Sistem Refrigerasi Pada Mesin Es Krim Stik Kapasitas 2 Liter Tugas Akhir, Teknik Pendingin & Tata Udara
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Pada perkembangan yang ada, teknologi pengolahan makanan terutama es krim telah memanfaatkan teknologi refrigerasi. Berdasarkan hal tersebut penelitian ini dimaksudkan untuk memudahkan produksi dalam usaha es krim khususnya dipasaran, mesin ini memang sudah memang sudah ada tetapi harganya yang cukup mahal jika dipandang oleh kalangan menengah kebawah. Tujuan dibuatnya alat ini adalah mengetahui waktu yang dibutuhkan untuk kabin mencapai suhu -9°C, mengetahui performansi Mesin Es Krim Stik, mengetahui konsumsi daya mesin es krim stik. Mesin ini menggunakan sistem pendingin kompresi uap, mesin ini menggunakan set point -9°C pada kabin. Metode pengambilan data selama 180 menit memperoleh data kabin dan produk yaitu temperatur kabin -9°C dan produk -6,5°C, temperatur Freezing point dari es krim stik sebesar -5,6°C sehingga pada saat kabin mencapai suhu rancangan pada menit ke 180, suhu produk lebih rendah dari frezzing point. Nilai COP Carnot hasil pengujian sebesar 4,042. Nilai COPAktual hasil pengujian sebesar 3,131. Sehingga nilai efisiensi hasil pengujian yang diperoleh sebesar 77,4%.

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Pendingin dan Tata Udara
Mahasiswa :  FITYAN HABIBURROHMAN
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Wardika, S.ST.,M.Eng |  - 
Jurusan :  Teknik Pendingin & Tata Udara
Angkatan :  2020
Tanggal Penerbit :  11 September 2023 20:12
Url :  -
KEMBALI