Detail Laporan TA : JHON REGER WAHYUNINGRAT
JHON REGER WAHYUNINGRAT
(2020)
PEMBUATAN DAN PENGUJIAN ALAT PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA PICO HYDRO (PLTPH) DENGAN TURBIN PROPELER
Tugas Akhir, Teknik Mesin
Politeknik Negeri Indramayu.
Abstrak
Pembangkit Listrik Tenaga Pico Hydro (PLTPH) adalah pembangkit listrik
dengan skala terkecil diantara pembangkit listrik lainya dengan daya yang
dihasilkan berkapasitas kurang dari 5 kW. Pico Hydro merupakan salah satu
sumber energi terbarukan yang ramah lingkungan dan juga dinilai aman. Dalam
penelitian ini bertujuan untuk; (1) Pembuatan PLTA Pico Hydro yang hemat energi
dan ramah lingkungan; (2) Penerapan pembangkit listrik tenaga Pico Hydro pada
sungai yang ada di Indramayu; (3) Membantu penerangan jalan yang ada disekitar
aliran sungai. Pada proses pembuatan alat pembangkit listrik tenaga Pico Hydro ini
dibuat dengan menggunakan hollow galvanis sebagai rangka alat, plat lembaran
dan pipa sebagai material turbin dan alternator sebagai sumber utama energi listrik.
Penelitian ini dilakukan pada sungai sindupraja tepatnya di pintu air sondol, dimana
arus pada pintu air ini terbilang kuat. Beban pada penelitian ini menggunakan
variasi lampu yaitu 10 watt, 18 watt, 24 watt. Alat ini mampu menghasilkan putaran
alternator sebesar 720 RPM pada 3 row, 990 RPM pada 2 row dan 1021 RPM pada
1 row.
Kata kunci: Pembuatan PLTPH, turbin Propeler, alternator, pengujian pembebanan
lampu
Tipe Dokumen : |
Tugas Akhir |
Prodi : |
D3 Teknik Mesin |
Mahasiswa : |
JHON REGER WAHYUNINGRAT |
Instansi : |
Politeknik Negeri Indramayu |
Pembimbing : |
Suliono, S.T., M.T. | - |
Jurusan : |
Teknik Mesin |
Angkatan : |
2020 |
Tanggal Penerbit : |
31 Agustus 2023 13:38 |
Url : |
- |
KEMBALI