Detail Laporan TA : ROJIKIN

ROJIKIN (2016) PERANCANGAN KABINET DRY SANDBLASTING POLINDRA GENERASI 1 Tugas Akhir, Teknik Mesin
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Korosi merupakan degradasi material logam akibat reaksi elektrokimia material tersebut dengan lingkungannya. Ada banyak cara untuk mencegah korosi salah satunya adalah Dry sandblasting. Dry sandblasting adalah metode untuk membersihkan permukaan material kontaminasi seperti karat, cat, garam, oli dan lain sebagainya. Prinsip kerja sandblasting yaitu menembakan material abrasif seperti silika, steel grit, aluminium oxide, yang dihubungkan dengan udara bertekanan kemudian ditembakan ke material uji. Pada Perancangan alat Kabinet Dry Sandblasting Polindra G1 bertujuan sebagai area kerja tertutup ketika proses proses sandblasting berlangsung. Kabinet yang dirancang memiliki dimensi 1030 x 770 x 1500 mm dengan menggunakan material rangka besi hollow dan cover dari kayu. Sementara kapasitas hopper sebesar 122.283,147 ????????3 dan blasting pot tempat penampung pasir sebesar 5,37 kg. Rancangan awal kabinet dibuat untuk pengujian satu baling-baling propeller, kemudian kapasitas diperbesar agar dapat menampung 3 propeller. Kabinet dry sandblasting dilengkapi dengan alat bantu untuk mencekam dua benda sekaligus saat proses penembakan. Material abrasif yang digunakan adalah aliminium oxide karena memiliki nilai kekasaran tinggi, dapat digunakan ulang, serta harga relatif murah. Nilai kekasaran akan mengalami penurunan jika variabel jarak dalam proses penembakan ditingkatkan, ini terjadi dikarenakan apabila jarak penyemprotan yang terlalu jauh menyebabkan gaya tumbukan pasir tidak memusat. Untuk variabel sudut diperoleh perubahan nilai kekasaran yang signifikan dimana ketika sudut penembakan diubah semakin besar, maka nilai kekasaran juga akan mengalami peningkatan.Sedangkan pada variabel waktu didapatkan nilai kekasaran akan mengalami peningkatan karena aliran pasir yang keluar dan menumbuk permukaan spesimen lebih besar ketika level variabel juga ditingkatkan Kata Kunci : dry sandblasting, kabinet Polindra G1, aluminium oxide.

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Mesin
Mahasiswa :  ROJIKIN
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Tito Endramawan, S.Pd., M.Eng. |  Agus Sifa, S.Pd.,M.T., M.Sc. 
Jurusan :  Teknik Mesin
Angkatan :  2016
Tanggal Penerbit :  14 Desember 2020 16:19
Url :  -
KEMBALI