Detail Laporan TA : DANI AGUSTI
DANI AGUSTI
(2016)
PERBANDINGAN PERFORMANSI MESIN ICE CREAM ROLL TANPA MENGGUNAKAN REFRIGERAN SEKUNDER DAN MENGGUNAKAN REFRIGERAN SEKUNDER ETHYL
Tugas Akhir, Teknik Pendingin & Tata Udara
Politeknik Negeri Indramayu.
Abstrak
Es krim roll merupakan salah satu jenis es krim yang berbentuk toping, mesin ini dinilai belum efisien karena pendinginannya masih belum merata, melihat kondisi tersebut peneliti melakukan eksperimen dengan cara menambah refrigeran sekunder yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh refrigeran sekunder terhadap performansi mesin eskrim roll. Metode yang digunakan adalah dengan menambahkan langsung sistem konvensional dengan sistem secondary refrigerant. Refrigeran sekunder yang digunakan adalah campuran ethylene glycol dan campuran air garam. Dari hasil penelitian yang dilakukan dengan memvariasikan penambahkan refrigeran sekunder campuran ethylene glycol dan campuran air garam dan yang tidak menggunakan refrigeran sekunder di dapat hasil temperatur kabin yang tidak menggunakan refrigeran sekunder melebihi target set point pada -20 0C hingga mencapai temperatur -24,6 ºC dengan efisiensi 67%, sedangkan yang menggunakan refrigeran sekunder hanya mencapai temperatur -2,5 ºC dengan efisiensi 63% untuk yang menggunakan Ethylene glycol dan -3,4 ºC dengan efisiensi 66% menggunakan Air garam. dikarenakan yang tidak menggunakan refrigeran sekunder pendinginannya terfokus pada wajan kabin saja sedangkan yang menggunakan refrigeran sekunder terfokus pada campuran refrigerant sekunder kemudian ke wajan kabin, maka yang tidak menggunakan refrigeran sekunder bisa mencapai -24,6 ºC.
Kata kunci : es krim roll, mesin es krim roll, refrigeran sekunder
Tipe Dokumen : |
Tugas Akhir |
Prodi : |
D3 Teknik Pendingin dan Tata Udara |
Mahasiswa : |
DANI AGUSTI |
Instansi : |
Politeknik Negeri Indramayu |
Pembimbing : |
Sunanto,ST.,M.Eng | AA Setiawan, ST.,MT |
Jurusan : |
Teknik Pendingin & Tata Udara |
Angkatan : |
2016 |
Tanggal Penerbit : |
14 Desember 2020 16:11 |
Url : |
- |
KEMBALI