Detail Laporan TA : EMAH KHUJAEMAH
EMAH KHUJAEMAH
(2019)
Analisis Sentimen Pengguna Twitter Terhadap Chatgpt Dengan Metode Deep Learning Framework Tensorflow
Skripsi, Teknik Informatika
Politeknik Negeri Indramayu.
Abstrak
Kecerdasan buatan atau AI memang sedang hype akhir-akhir ini, bahkan diprediksi akan merajai teknologi di masa depan. ChatGPT adalah salah satu layanan AI yang sedang banyak digunakan saat ini, bahkan dalam dunia teknologi. Oleh karena itu dikarenakan ChatGPT yang sedang trend saat ini maka dibuatlah penelitian analisis sentimen untuk mengidentifikasi perilaku tersebut. Analisis sentimen merupakan bidang ilmu yang mempelajari cara menganalisis opini, tanggapan, dan penilaian terhadap layanan, produk, pihak, dan permasalahan tertentu. Analisis sentimen dalam bidang natural language processing telah dikembangkan dengan metode salah satunya Deep Learning. Metode analisis sentimen ini dapat digunakan untuk menentukan isi dari suatu data dalam bentuk teks yang bersifat negatif, netral dan positif. Dalam penelitian ini CountVectorizer digunakan dalam melakukan Word Embedding. Selanjutnya Tensorflow digunakan ketika melakukan tokenizer dan padding dan melakukan proses training model yang menggunakan dense layer. Kemudian klasifikasi yang digunakan dalam Deep Learning adalah CNN dan LSTM. Dalam Pembangunan aplikasi web ini implementasinya menggunakan framework laravel sebagai tampilannya, framework Flask sebagai backend API untuk model sentimen ChatGPT-nya dan MySQL sebagai tempat penyimpanan datanya. Berdasarkan penelitian ini juga disimpulkan bahwa untuk klasifikasi sentimen ChatGPT dengan jumlah 194.523 data Algoritma LSTM menghasilkan performa yang lebih baik dibandingkan dengan CNN. Hasil pengujian dataset LSTM tersebut adalah akurasi 87,60%, presisi 88%, recall 87%, f1-score 87.55%
Kata Kunci: Analisis Sentimen, ChatGPT, Convolution Neural Network, Long Short-Term Memory, Tensorflow
Tipe Dokumen : |
Skripsi |
Prodi : |
D4 Rekayasa Perangkat Lunak |
Mahasiswa : |
EMAH KHUJAEMAH |
Instansi : |
Politeknik Negeri Indramayu |
Pembimbing : |
A. Lubis Ghozali, S.Kom., M.Kom | - |
Jurusan : |
Teknik Informatika |
Angkatan : |
2019 |
Tanggal Penerbit : |
29 Agustus 2023 13:26 |
Url : |
- |
KEMBALI