Detail Laporan TA : MUHAMMAD IQBAL ASSADULLAH

MUHAMMAD IQBAL ASSADULLAH (2020) Rancang Bangun Aplikasi Virtual Tour Untuk Promosi Dinas Pariwisata Pemuda Dan Olahraga Kabupaten Indramayu Tugas Akhir, Teknik Informatika
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Permasalahan yang ada di Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Indramayu, salah satunya yaitu kurangnya promosi terhadap wisata-wisata di wilayah Kabupaten Indramayu. Hal tersebut membuat wisata-wisata menjadi jarang diketahui oleh Masyarakat umum dan akhirnya membuat minimnya kuantitas pengunjung. Agenda event yang selama ini diselenggarakan ataupun dinaungi oleh Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Indramayu juga belum terpusat. Permasalahan tersebut yang akhirnya mendorong untuk dibangun sebuah aplikasi Rancang Bangun Aplikasi Virtual tour untuk Promosi Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Indramayu. Aplikasi yang dibangun menggunakan framework Laravel, mengingat framework ini membantu kinerja para pembangun website menjadi lebih efektif dan efisien dibandingkan dengan tanpa framework. Dengan menggunakan metode pengembangan perangkat lunak model waterfall yang mana metode ini memiliki sifat berurut yaitu yang dimulai dari proses perencanaan, analisis, desain, dan implementasi pada sistem. Dengan aplikasi ini, pengguna bisa memperoleh informasi melalui media artikel, dan juga berita yang disajikan dalam website dan juga fitur event yang bisa pengguna ikuti. Pengguna juga bisa memanfaatkan fitur virtual tour wisata yang ada. Fitur ini memberikan kemudahan pada pengguna dalam mencari informasi terkait kondisi tanpa harus datang kesana. Pengguna juga diberikan fasilitas untuk memberikan usulan area wisata untuk virtual tour yang belum tercakup oleh pihak dinas. Dalam proses pengujiannya, aplikasi ini diuji dengan metode black box testing dan diuji dari segi kemudahan dalam penggunaannya, manfaatnya dan dari segi kenyamannya melalui pengujian kuesioner.

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Informatika
Mahasiswa :  MUHAMMAD IQBAL ASSADULLAH
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Fachrul Pralienka Bani Muhamad, S.ST., M.Kom |  - 
Jurusan :  Teknik Informatika
Angkatan :  2020
Tanggal Penerbit :  28 Agustus 2023 23:01
Url :  -
KEMBALI