Detail Laporan TA : DILA TRIYANI

DILA TRIYANI (2020) Sistem Pakar Identifikasi Dini Risiko Penyakit Kolesterol Menggunakan Metode Forward Chaining Berbasis Website Tugas Akhir, Teknik Informatika
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Kolesterol merupakan suatu senyawa lemak yang lunak seperti lilin. Sebagian besar kolesterol tubuh diproduksi oleh hati, akan tetapi kolesterol tambahan juga didapatkan dari makanan yang dikonsumsi sehari-hari. Tingginya angka penderita penyakit kolesterol di Indonesia jika terlambat diatasi akan membahayakan kesehatan bahkan menyebabkan kematian. Oleh karena itu dibuatlah aplikasi yang bertujuan untuk mengembangkan sistem pakar yang dapat mengidentifikasi dini risiko penyakit kolesterol. Sistem pakar ini berbasis website dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dan database MYSQL. Metode pengembangan aplikasi yang digunakan yaitu waterfall sedangkan untuk pengambilan keputusan pada aplikasi menggunakan metode forward chaining. Hasil dari pengujian aplikasi dilakukan melalui black-box testing dan kuesioner secara keseluruhan menunjukan kelayakan sebesar 79% yang artinya penelitian ini berhasil dilakukan. Aplikasi ini menjadi sistem pakar untuk identifikasi dini penyakit kolesterol yang dapat memberikan bantuan untuk mengetahui risiko penyakit kolesterol. Kata kunci: Forward Chaining, Kolesterol, Sistem Pakar, Waterfall, Website

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Informatika
Mahasiswa :  DILA TRIYANI
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Eka Ismantohadi, S.Kom., M.Eng |  Dian Pramadhana, M.Kom. 
Jurusan :  Teknik Informatika
Angkatan :  2020
Tanggal Penerbit :  28 Agustus 2023 10:51
Url :  -
KEMBALI