Detail Laporan TA : SINTA NURIYAH

SINTA NURIYAH (2020) ASUHAN KEPERAWATAN POST PARFUM SPONTAN DENGAN PREEKLAMSIA BERAT PADA NY. N DI RUANG GINCU 1 RSUD INDRAMAYU Tugas Akhir, Teknik Informatika
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Preeklampsia adalah kondisi hormonal yang terjadi pada kehamilan ditandai dengan hipertensi disertai proteinuria dan edema, Angka kejadian preeklamsia berat di Ruang Gincu 1 RSUD Indramayu sebesar 25,7% di bulan juli, bulan Agustus 26,8%, bulan September 28%, bulan Oktober 25,7% , berdasarkan presentasi preeklamsia berat menempati urutan ke-2 kasus terbanyak. Penulis tertarik mengambil judul Asuhan Keperawatan Post Partum Spontan dengan Preeklamsia Berat. Tujuan: Memperoleh pengalaman dalam melakukan asuhan keperawatan pada klien post partum spontan pre-eklampsia berat dengan tindakan invasif pada perineum. Metode: Deskriptif berfokus pada teknik penulisan Studi kasus. Hasil: Setelah dilakukan intervensi dalam menangani pasca tindakan invasif hari ke 3 menunjukkan hasil penurunan tingkat nyeri, penurunan resiko infeksi, dan peningkatan pengetahuan, hambatan dalam asuhan keperawatan adalah terbatasnya sarana dan prasana terutama ketika perawat melakukan homecare. Saran: Dalam melakukan asuhan keperawatan diharapkan perawat meningkatkan pengetahuan tentang post partum spontan dan preeklamsia berat. Kesimpulan: Asuhan keperawatan post partum spontan berhasil dilakukan dengan tercapainya seluruh kriteria hasil. Kata kunci: Asuhan Postpartum Spontan, Preeklampsia berat,

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Keperawatan
Mahasiswa :  SINTA NURIYAH
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Nengsih Yulianingsih, S.Kep., Ners., MPH |  Kayubi, SKM., MSi 
Jurusan :  Teknik Informatika
Angkatan :  2020
Tanggal Penerbit :  23 Mei 2023 18:22
Url :  -
KEMBALI