Detail Laporan TA : IQBALUDIN

IQBALUDIN (2016) PERANCANGAN MESIN PENGAYAK TEPUNG UNTUK PABRIK KERUPUK DI DESA KENANGA DUKUH INDRAMAYU KAPASITAS 22 LITER Tugas Akhir, Teknik Mesin
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Tepung digunakan sebagai bahan baku pembuatan kerupuk. Tepung yang mempunyai ukuran homogen dan terbebas dari kontaminan akan menghasilkan kulitas yang lebih baik. Maka dilakukan proses pengayakan agar mendapatkan ukuran yang homogen dan terbebas dari kontaminan. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk merancang mesin ayakan bergetar untuk memisahkan tepung dari kontaminan dengan memanfaatkan gaya osilasi yang terjadi pada bandul tidak seimbang. Mesin tersebut memiliki kapasitas penampungan 22 L dan getaran yang dihasilkan 30,64 N.mm/rad . Mesin ini terdiri dari beberapa bagian utama seperti panci penyaringan, panci penampungan, saringan, motor listrik, pegas, bandul tidak seimbang dan kerangka. Dimensi dari mesin pengayak tepung ini adalah 400 x 400 x 500 mm. Panci penyaringan dan panci penampungan terbuat dari stainless steel food grade untuk mencegah kontaminasi pada tepung akibat korosi. Akhirnya, mesin tersebut akan meningkatkan produktivitas industri kerupuk di Kabupaten Indramayu. Kata Kunci : Mesin Pengayak, Kerupuk, Tepung, Gaya Osilasi.

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Mesin
Mahasiswa :  IQBALUDIN
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Ir. Rachmatulloh, M.T. |  Emin Haris, S.T., M.Eng. 
Jurusan :  Teknik Mesin
Angkatan :  2016
Tanggal Penerbit :  14 Desember 2020 10:47
Url :  -
KEMBALI