Detail Laporan TA : VERLIANA NUR SAFITRI

VERLIANA NUR SAFITRI (2018) Pengusulan Kasus Uji Secara Otomatis Berdasarkan Diagram Aktivitas Menggunakan Depth First Search Algorithm Skripsi, Teknik Informatika
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Pada siklus hidup pengembangan perangkat lunak terdapat beberapa tahapan, salah satunya adalah pengujian. Pengujian dilakukan untuk menemukan kesalahan pada perangkat lunak. Pengujian dapat dimulai sejak tahap analisis kebutuhan atau perancangan perangkat lunak melalui pembuatan serangkaian kasus uji. Eksekusi pengujian umumnya dilaksanakan berdasarkan kasus uji yang telah dibuat. Pada penelitian sebelumnya telah dilakukan pembangkitan kasus uji secara otomatis berdasarkan rancangan diagram aktivitas. Kasus uji tersebut dibangkitkan melalui serangkaian proses konversi file rancangan diagram aktivitas yang dibuat menggunakan Rational Rose Enterprise Edition hingga menjadi jalur uji independen. Dihasilkan produk aplikasi pembangkit kasus uji yang berjalan pada platform desktop. Terdapat keterbatasan aksesibilitas penggunaan mengingat para calon penguji perlu memperoleh file paket produk tersebut terlebih dahulu. Selain itu, penyajian format hasil usulan kasus uji pada penelitian sebelumnya cenderung didominasi teks, sehingga diperlukan konsentrasi lebih dalam melacak informasi jalur uji independen. Oleh karena itu, pada penelitian ini diusulkan penyajian kasus uji secara otomatis menggunakan metode depth first search untuk menemukan jalur independen yang berjalan pada platform web agar dapat diakses secara lebih luas. Proses pembuatan usulan kasus uji terdapat empat tahapan, yaitu pembuatan diagram aktivitas, pembuatan activity dependency table (ADT), pembuatan activity dependency graph (ADG), pencarian jalur independen. Hasil dari penelitian ini usulan kasus uji akan disajikan kedalam bentuk tabel jalur independen beserta informasi keterangan kasus uji. Terdapat tiga data uji yang akan digunakan yaitu library management, ATM sistem, dan sistem penilaian pembelajaran. Namun, perlu diperhatikan untuk setiap activity name pada proses pembuatan diagram aktivitas supaya bisa mendeskripsikan hasil kasus uji. Kata Kunci: Depth first search (DFS), diagram aktivitas, jalur uji, kasus uji, pengusulan.

Tipe Dokumen :  Skripsi
Prodi :  D4 Rekayasa Perangkat Lunak
Mahasiswa :  VERLIANA NUR SAFITRI
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Fachrul Pralienka Bani Muhamad, S.ST., M.Kom |  Willy Permana Putra, S.T., M.Eng 
Jurusan :  Teknik Informatika
Angkatan :  2018
Tanggal Penerbit :  22 September 2022 11:44
Url :  -
KEMBALI