Detail Laporan TA : MUHAMMAD RIFKY HIDAYAT

MUHAMMAD RIFKY HIDAYAT (2019) ANALISIS PENGARUH VARIASI PUTARAN FAN EVAPORATOR TERHADAP PERFORMANSI AIR BLAST FREEZER PEMBEKUAN DAGING AYAM KAPASITAS 5 K Tugas Akhir, Teknik Pendingin & Tata Udara
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Perkembangan teknologi mesin pendingin sudah sangat beragam saat ini. Ada mesin pendingin yang digunakan sebagai pendinginan, pembekuan, maupun pengkondisian udara. Air blast freezer merupakan mesin pembekuan yang prinsip kerjanya membekukan produk secara cepat dengan hembusan udara dingin yang sangat kencang. Pada tugas akhir ini mencoba memvariasikan fan evaporator variasi low dan high. Tujuan dari tugas akhir ini adalah menganalisis variasi pengaruh kecepatan putaran fan evaporator terhadap, COP Aktual, COP Carnot, efisiensi,. Tugas akhir dilakukan pada Laboratorium Teknik Pendingin dan Tata Udara Politeknik Negeri Indramayu. Mesin air blast freezer bekerja dengan siklus kompresi uap, dengan kapasitas kompresor ½ PK, kondensor ber-pendingin udara, pipa kapiler, dan evaporator sirip. Variasi penelitian adalah kecepatan putar kipas low (1000 RPM) medium (1600 RPM) dan high (2300 RPM). Hasil dari penelitian selama 120 menit didapatkan hasil sebagai berikut: COP Aktual tertinggi diperoleh pada fan high sebesar 2,42 sedangkan pada fan low sebesar 2,31 dan medium 2,41. COP Carnot fan high sebesar 2.68, fan low 2,98, fan medium 2,85. Efisiensi fan low sebesar 77%, fan medium 84%, fan high 90%. Setelah melakukan penelitian dapat disimpulkan bahwa semakin tinggi kecepatan fan evaporator maka nilai efisiensi yang diapatkan semakin tinggi. Penggunaan daya listrik fan low selama sebulan sebesar Rp.87.360, fan medium Rp.91.539, dan fan high Rp.95.956. Kata kunci : air blast freezer, variasi putaran fan, COP, efisiensi.

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Pendingin dan Tata Udara
Mahasiswa :  MUHAMMAD RIFKY HIDAYAT
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Sunanto,ST.,M.Eng |  Ahmad Maulana K., ST.,MT 
Jurusan :  Teknik Pendingin & Tata Udara
Angkatan :  2019
Tanggal Penerbit :  16 September 2022 15:16
Url :  -
KEMBALI