Detail Laporan TA : DIMAS RADESKA DZAKY
DIMAS RADESKA DZAKY
(2019)
Pembuatan Dan Pengujian Screw Turbin Untuk Pengairan Sawah
Tugas Akhir, Teknik Mesin
Politeknik Negeri Indramayu.
Abstrak
Screw turbin untuk pengairan di sawah air adalah semacam kincir air roda yang
dilengkapi dengan screw pengambil air yang terbuat dari bahan plat yang berputar
karena aliran air untuk menaikkan air dari sungai kearah sawah yang lebih tinggi
posisinya. Pengujian screw turbin untuk pengairan di sawah dapat diketahui
bahwa untuk mendapatkan hasil baik maka diperlukan arus yang cukup deras agar
screw turbin tersebut dapat berfungsi dengan maksimal dan untuk mendapatkan
kapasitas air yang banyak maka diperlukan menggunakan sudut 60º. Pada
pembuatan alat screw turbin untuk pengairan di sawah, alat ini beroperasi dengan
baik dimana air dapat mengalir pada sudut kemiringan 30º,45º,60º. Hasil dari
perbandingan kuantitas air pada sudut kemiringan 30º,45º,60º yang dihasilkan
oleh masing-masing variasi pengujian yaitu 5 liter/menit,10 liter/menit, dan 13
liter/menit atau 300 liter/jam,600 liter/jam,dan 780 liter/jam.
Tipe Dokumen : |
Tugas Akhir |
Prodi : |
D3 Teknik Mesin |
Mahasiswa : |
DIMAS RADESKA DZAKY |
Instansi : |
Politeknik Negeri Indramayu |
Pembimbing : |
Meri Rahmi, S.T.,M.T. | Emin Haris, S.T., M.Eng. |
Jurusan : |
Teknik Mesin |
Angkatan : |
2019 |
Tanggal Penerbit : |
23 Agustus 2022 14:00 |
Url : |
- |
KEMBALI