Detail Laporan TA : AHMAD SYATHORI

AHMAD SYATHORI (2019) Perancangan Mesin Pres Chips Limbah Pemesinan Semi Otomatis Dengan Sisitem Lead Screw Tugas Akhir, Teknik Mesin
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Limbah beram merupakan sampah dari hasil pemesinan, yang mana jika tidak dilakukan penanganan dengan benar, maka akan dapat menimbulkan dampak yang buruk. Karena bentuk beram yang tidak beraturan dan juga tajam, dapat mengganggu keselamatan dan kesehatan kerja bagi para pekerja atau lingkungan sekitar. Maka dari itu mesin yang dirancang bertujuan untuk mengepres limbah sampah hasil proses pemesinan tersebut, agar terlihat lebih rapi, tidak berbahaya, tidak memakan banyak ruang pada tempat pembuangan, dan memudahkan pada saat dipindahkan atau pengangkutan lebih lanjut. Perancangan desain ini menggunakan software solidworks 2016, dengan spesifikasi daya tekan maksimal pres 1800 N, kecepatan gerak linier penampang 3,8 mm/s, spesifikasi dimensi mesin berukuran 60 × 60 × 190 cm, dan untuk ruang pengepresan 40 × 40 cm dengan tinggi bervarian, mulai dari 10 cm hingga 50 cm. Sistem yang digunakan untuk pengepresan ini menggunakan pemanfaatan prinsip nut dan poros lead screw, yang apabila di putar dari salah satunya akan mengakibatkan efek gerak linier sehingga menghasilkan gaya tekan atau gaya dorong. Mesin yang dirancang dapat berjalan semi otomatis dengan menggunakan motor listrik AC (1 phase, 2800 rpm, 2 HP) rangkaian putaran bolak-balik dengan tujuan sebagai sumber utama penggeraknya. Kata Kunci: Mesin Pres, Perancangan, Sistem Lead Screw, Beram, Limbah Pemesinan, Semi Otomatis.

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Mesin
Mahasiswa :  AHMAD SYATHORI
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Suliono, S.T., M.T. |  Muhammad Luthfi, M.Sc. 
Jurusan :  Teknik Mesin
Angkatan :  2019
Tanggal Penerbit :  14 September 2022 14:39
Url :  -
KEMBALI