Detail Laporan TA : DIMAS ADDRIANSYAH PAMUNGKAS

DIMAS ADDRIANSYAH PAMUNGKAS (2018) SISTEM PREDIKSI PENJUALAN UNTUK MENGETAHUI PENDAPATAN DAN STOK PRODUK MENGGUNAKAN METODE DOUBLE MOVING AVERAGE BERBASIS WEBSI Skripsi, Teknik Informatika
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Dalam menjalankan usaha bisnis, diperlukan adanya suatu prediksi penjualan untuk mengetahui pendapatan dan stok produk di masa yang akan datang. Dengan adanya prediksi stok produk dapat mengurangi terjadinya penimbunan stok yang berakibat pada masalah keuangan, kemudian untuk prediksi pendapatan dapat memperkirakan total pendapatan selama 2 bulan kedepan. Oleh karena itu, dibuatlah sebuah Sistem Prediksi Penjualan untuk mengetahui pendapatan dan stok produk di masa yang akan datang. Dalam penelitian mengenai prediksi penjualan ini menggunakan metode Double Moving Average (DMA). Untuk data penjualan yang digunakan dalam penelitian ini didapat dari toko Rein Collection yang dimulai dari bulan Juli 2021 sampai dengan Juli 2022. Hasil dari penelitian prediksi semua pendapatan dengan menggunakan metode DMA ini untuk bulan Agustus sebesar Rp 57.722.725, bulan September 2022 sebesar Rp 60.656.408. Kemudian hasil dari prediksi stok pada salah satu produk yaitu Daster Jumpsuit Panjang (Isi 5 Pcs) untuk bulan Agustus 2022 sebanyak 5 item, dan pada bulan September 2022 sebanyak 5 item. Serta hasil keakuratan perhitungan semua pendapatan produk dapat dihitung menggunakan Mean Absolute Percentage Error (MAPE) yaitu sebesar 16,05%. Serta hasil yang didapat dari User Acceptance Test (UAT) yaitu sebesar 79%

Tipe Dokumen :  Skripsi
Prodi :  D4 Rekayasa Perangkat Lunak
Mahasiswa :  DIMAS ADDRIANSYAH PAMUNGKAS
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Alifia Puspaningrum, S.Pd., M.Kom. |  Muhamad Mustamiin, S.Pd.,M.Kom 
Jurusan :  Teknik Informatika
Angkatan :  2018
Tanggal Penerbit :  14 September 2022 11:08
Url :  -
KEMBALI