Detail Laporan TA : Ferri Priya Prasdiyo

Ferri Priya Prasdiyo (2016) SISTEM KONTROL ON/OFF KOMPRESOR BERDASARKAN TEMPERATUR HEAT EXCHANGER PADA SISTEM CASCADE BERBASIS ARDUINO UNO Tugas Akhir, Teknik Pendingin & Tata Udara
Politeknik Negeri Indramayu.

[img] Text
LAPORAN BAB 1

( Download )
Abstrak

Sebagai solusi dari permasalahan tersebut maka digunakan sistem refrigerasi cascade.Sistem refrigerasi cascade merupakan kombinasi dua sistem refrigerasi tunggal yang digunakan untuk mendapatkan temperatur sangat rendah dimana aplikasinya adalah sebagai cold storage.Sistem refrigerasi cascade minimal terdiri dari dua sistem refrigerasi kompresi uap. Dan penukaran kalor antara kondensor high stage dengan evaporator low stage penulis menggunakan tipe Compact sebagai heat exchanger.Kelebihan dari sistem refrigerasi cascade dibandingkan dengan sistem refrigerasi kompresi uap pada umumnya ialah proses pendinginan pada sistem cascade lebih cepat dibandingkan menggunakan sistem refrigerasi kompresi uap.Dalam penelitian ini alat yang digunakan adalah heat exchanger water cooling, karena heat exchanger water cooling penukaran panasnya yang cepat dan efisien, untuk mendinginkan air didalam heat exchanger ini tidak harus beku, maka air heat exchanger harus dikondisikan dengan temperatur antara 15ºC dan 20ºC, nilai tersebut sekaligus setpointdimana jika temperatur air 15ºC maka kompresor mati dan jika temperatur air 20ºC kompresor bekrja lagi (running).Atas dasar inilah, dalam Tugas Akhir, penulis membuat sistem pengontrol suhu heat exchanger berbasis arduino uno. Dengan alat ini dapat mengotrol suhu air heat exchanger secara otomatis. Sistem ini menggunakan arduino uno sebagai pengendali utama, untuk sensor suhu nya menggunakan sensor DS18B20 karena tahan air dan memiliki kesetabilan, dan modul relay untuk meng on/off kan compresor. Kata kunci:Sistem control temperature heat exchanger, dan arduino uno.

Tipe Dokumen :  Tugas Akhir
Prodi :  D3 Teknik Pendingin dan Tata Udara
Mahasiswa :  Ferri Priya Prasdiyo
Instansi :  Politeknik Negeri Indramayu
Pembimbing : Rofan Aziz, ST.,MT |  Karsid, ST.,MT.,M.Sc 
Jurusan :  Teknik Pendingin & Tata Udara
Angkatan :  2016
Tanggal Penerbit :  10 Desember 2020 15:54
Url :  -
KEMBALI